IKNPO.ID – Pulau Maratua ditargetkan menjadi destinasi unggulan wisata bahari Kalimantan Timur (Kaltim). Palau Maratua salah satu objek yang dipetakan menjadi destinasi unggulan terlebih setelah Kalimantan Timur (Kaltim) ditetapkan sebagai Ibu Kota Nusantara (IKN).
Karena itu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim melakukan langkah-langkah salah satunya, menggelar Maratua Run 2025.
Rencananya, Maratua Run 2025 akan digelar Sabtu, 15 Februari 2025 dipusatkan di Kantor Kecamatan Maratua, Kabupaten Berau.
Event lari garapan Pemprov Kaltim ini mempertandingkan dua kategori yaitu 5k dan 10k (open dan nasional), dengan total hadiah sebesar Rp785 juta.
Sekretaris Daerah Provinsi Kaltim Sri Wahyuni mengatakan, pada event Maratua Run nantinya para pelari merasakan suasana di pulau terluar.
“Para peserta akan merasakan sensasi berlari di pulau terluar Indonesia. Dan Maratua Run ini merupakan event lari dengan hadiah terbesar di Indonesia,” ungkap Sri Wahyuni, Rabu 22 Januari 2025.
Sekda Sri mengatakan Maratua Run 2025 merupakan upaya dari Pemprov Kaltim untuk memperkenalkan Pulau Maratua dengan wisata baharinya menjadi destinasi unggulan Kaltim.
Apalagi, setelah penetapan IKN di Kaltim, Pemprov Kaltim kita sudah memetakan destinasi wisata unggulan, Maratua menjadi salah satunya.
“Tujuan kita ingin menjadi promo utama untuk destinasi wisata di Maratua. Termasuk men-trigger rute penerbangan ke Maratua,” ujar Sekda Sri
Kenapa event lari, menurut Sri karena olahraga satu ini belum pernah digelar di Maratua.
Beberapa event yang pernah digelar di Maratua yaknimusik Maratua Jazz, under water photography, diving dan lainnya, Acara-acara itu digelar untuk menarik minat wisatawan untuk datang ke pulau terluar ini.
“Sekarang kita melaksanakan sport event. Kita melihat lari sedang tinggi vibes-nya. Maratua punya potensi ini, selain memiliki keindahan bahari juga kaya akan seni dan budaya lokal. Kita ingin mengenalkan ini ke peserta. Yang tentu saja berbeda dengan event lari lainnya di Indonesia,” jelasnya.