Home Pemerintahan Prabowo ke Inggris Tawari PM Keir Starmer Kerja Sama Investasi Proyek IKN dan Great Giant Sea Wall
Pemerintahan

Prabowo ke Inggris Tawari PM Keir Starmer Kerja Sama Investasi Proyek IKN dan Great Giant Sea Wall

Share
Presiden RI Prabowo Subianto
Share

IKNPOS.ID – Presiden Prabowo Subianto menawarkan kesempatan berinvetasi dalam bidang infrastruktur di Ibu Kota Nusantara (IKN) saat melakukan kunjungan kenegaraan termasuk di London, Inggris.

Dalam pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri (PM) Inggris, Keir Starmer, di kantor PM Downing Street 10, London, Inggris, pada Kamis, 21 November 2024, Prabowo mempromosikan berbagai program prioritas termasuk pembangunan IKN.

Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Rosan Perkasa Roeslani, salah satu pejabat yang mendampingi Prabowo dalam kunjungan itu mengatakan, tidak hanya infrastruktur di IKN, kerja sama dalam bidang energi terbarukan atau renewable energy juga ditawarkan.

Prabowo juga mempromosikan mega proyek Tanggul Laut Raksasan Jakarta atau Great Giant Sea Wall yang akan segera digarap pembangunannya.

“Kesempatan untuk berinvestasi di IKN, itu kita sampaikan juga, terutama di bidang infrastrukturnya dan juga di bidang renewable energy. Ada 2 pertanyaan tadi dari engineering yang tadi bertanya, potensi-potensinya, dan juga itu kita sampaikan,” kata Rosan di sela kunjungan kenegaraan di London, Inggris, dikutip Jumat 22 November 2024.

Menurut Rosan, Presiden Prabowo berharap proyek Giant Sea Wall juga mendapat partisipasi dari investor di Inggris.

“Pak Presiden juga menyampaikan potensi yang akan membangun Great Giant Sea Wall, itu juga salah satu potensi yang akan digarap, dan itu mengharapkan partisipasi dari private sector.,” kata Rosan.

Dalam kunjungan kenegaraan itu, Prabowo memang lebih banyak menyampaikan program-program prioritas di masa pemerintahannya.

Presiden Prabowo juga berjanji  memfasilitasi investasi di Indonesia berjalan transparan dan terbuka.

Dikutip dari laman Setneg, kehadiran Prabowo dan rombongn disambut langsung oleh PM Keir Starmer.

“Suatu kehormatan besar dapat menerima Anda di sini. Kita memang sudah bertemu awal pekan ini, tetapi menjadi suatu kebanggaan dapat menyambut Anda di Downing Street. Terima kasih banyak,” ujar PM Starmer dalam pengantarnya.

Share
Related Articles
IKN GAK MANDEK, Setkab sebut ini Prioritas Nasional--Humas OIKN
Pemerintahan

IKN GAK MANDEK! Setkab: Ini Prioritas Nasional

IKNPOS.ID - Sekretariat Kabinet (Setkab) menegaskan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) tidak...

Investasi IKN era Prabowo
Pemerintahan

Menteri PU Yakinkan Investor: Tak Perlu Ragu, IKN Jadi Prioritas Utama Presiden Prabowo

IKNPOS.ID - Pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum (PU) mengirimkan sinyal kuat kepada...

Investasi Swasta di IKN
Pemerintahan

Magnet Investasi IKN: Lima Perusahaan Besar Resmi Teken Kontrak Pembangunan Sarana Pendukung

IKNPOS.ID - Geliat pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) semakin kuat seiring masuknya...

Pembangunan Gedung Legislatif IKN
Pemerintahan

Perbaiki Desain dan Fungsi, Presiden Prabowo Targetkan IKN Jadi Ibu Kota Politik pada 2028

IKNPOS.ID - Presiden Prabowo Subianto memberikan atensi khusus terhadap progres pembangunan Ibu...