Home Borneo Sopir Angkot Tolak Bacitra, Wali Kota Balikpapan: Penopang IKN Harus Miliki Transportasi Memadai
Borneo

Sopir Angkot Tolak Bacitra, Wali Kota Balikpapan: Penopang IKN Harus Miliki Transportasi Memadai

Share
Share

IKNPOS.ID- Wali Kota Balikpapan, Rahmad Masud, menyatakan akan menyampaikan aspirasi sopir angkot ke pemerintah pusat terkait Bus Balikpapan City Trans (Bacitra).

Menurut Rahmat Masud, sebagai penopang Ibu Kota Nusantara (IKN), Balikpapan harus memiliki fasilitas transportasi umum yang memadai.

Sebelumnya, ratusan sopir angkutan kota (angkot) di Balikpapan menggelar aksi unjuk rasa, menolak keberadaan Transportasi Ekonomis, Mudah, Andal, dan Nyaman (TEMAN) bus, yakni Balikpapan City Trans (Bacitra).

Aksi ini berlangsung di Jalan Jendral Sudirman, Kecamatan Balikpapan Kota, tepatnya di depan Balai Kota dan gedung DPRD Kota Balikpapan, Rabu 17 Juli 2024, pukul 10.00 Wita.

Ratusan angkot dari 8 trayek memenuhi dua ruas jalan di kawasan tersebut.

Para sopir meminta sopir angkot lainnya yang membawa penumpang agar menurunkan penumpangnya dan turut serta dalam aksi.

“Tuntutan kami hanya satu, yaitu menolak bus Bacitra,” tegas Hendra, koordinator aksi solidaritas sopir angkot dalam orasinya.

Hendra mengungkapkan bahwa pendapatan mereka menurun sejak uji coba bus Bacitra dimulai.

“Kami merasa hancur dan tidak bisa lagi menghidupi keluarga. Pendapatan harian kami yang biasanya mencapai Rp 100 ribu kini menurun drastis,” katanya.

Setelah orasi, Hendra dan dua rekannya melakukan audiensi dengan pejabat Pemerintah Kota Balikpapan.

“Wali kota merespon tuntutan kami dan uji coba bus dihentikan mulai hari ini (Rabu 17 Juli 2024,red)” ujar Hendra.

Share
Related Articles
Borneo

Polres Penajam Dukung Penuh Program Pemenuhan Gizi di Serambi IKN

IKNPOS.ID - Program Makan Bergizi Gratis (MBG) adalah salah satu program unggulan...

Borneo

Dana Desa di Daerah Penyangga IKN Siap Disalurkan, Penajam Gelontorkan Rp110 Miliar untuk 30 Desa

IKNPOS.ID - Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Kalimantan Timur, memastikan Dana...

Borneo

Uniba Kirim 300 Mahasiswa KKN di Wilayah Penyangga Ibu Kota Nusantara

IKNPOS.ID - Sebanyak 300 mahasiswa dan 15 dosen pendamping lapangan dari Universitas...

Borneo

Kolaborasi Pemkab PPU dengan Pertamina Demi Jaga Lingkungan di Kabupaten Penyangga IKN

IKNPOS.ID - Kolaborasi dalam bentuk komitmen jangka panjang dijalin Pemerintah Kabupaten Penajam...