Home Borneo Resforestasi dan Upaya Pencegahan Banjir di IKN: 126 Hektare Masuk Area Kritis
Borneo

Resforestasi dan Upaya Pencegahan Banjir di IKN: 126 Hektare Masuk Area Kritis

Share
Share

IKNPOS.ID – Program resforestasi lahan dan upaya pencegahan banjir di Ibu Kota Negara (IKN), Kalimantan Timur terus digalakkan.

Dikutip dari Nomorsatukaltim, dari sekitar 256 ribu hektare (ha) wilayah IKN, 126 ribu hektare diantaranya merupakan area kritis yang memerlukan reforestasi.

Hingga kini, sekitar 3 ribu hektare telah direforestasi dengan rencana peningkatan kolaborasi dan dukungan dari berbagai pihak.

Upaya pencegahan banjir juga difokuskan pada rehabilitasi daerah aliran sungai, pembangunan embung, dan instalasi pemanenan air hujan di setiap bangunan.

Deputi Bidang Lingkungan Hidup dan Sumber Daya Alam Otorita IKN, Myrna Asnawati Safitri menegaskan komitmen pihaknya dalam mendukung upaya restorasi lahan dan pencegahan penggurunan.

“Jadi kan kegiatan ini kami selenggarakan untuk memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, yang temanya adalah reforestasi lahan dan juga untuk mencegah penggurunan,” ujar Myrna.

Myrna menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan rangkaian yang telah dimulai sejak awal Juni dengan tujuan untuk lebih banyak melibatkan berbagai kelompok masyarakat yang sebelumnya belum banyak terlibat dalam kegiatan lingkungan.

“Misalnya anak sekolah, mahasiswa, kemudian ibu-ibu, jadi memang fokus kami dalam perencanaan ini adalah untuk menyasar kelompok ini yang kami percaya dengan keterlibatan aktif mereka akan bisa memberikan dorongan bagi gerakan lingkungan hidup yang ada di IKN,” jelasnya.

Dalam upaya reforestasi, Myrna menyebut bahwa dari 256 ribu hektar wilayah IKN, 65 persen adalah kawasan lindung. Dari jumlah tersebut, sekitar 126 ribu hektare adalah area kritis yang memerlukan reforestasi.

“Dalam dua tahun ini, lebih banyak kegiatan persiapan dan koordinasi, dimana kegiatan reforestasi itu dilakukan oleh misalnya Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan,” tambah Myrna.

Hingga saat ini, reforestasi telah mencakup sekitar 3 ribu hektare dan akan terus ditingkatkan dengan kolaborasi berbagai pihak. Myrna juga menekankan pentingnya kolaborasi dan dukungan dalam upaya reforestasi di IKN.

Share
Related Articles
Jalan pintas IKN Sotek Bongan
Borneo

Tembus Hutan Belantara, Gubernur Rudy Mas’ud Tinjau Jalur Pintas IKN-Bongan Sepanjang 103 Km

IKNPOS.ID - Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur terus memacu konektivitas wilayah sebagai penyangga...

Prakiraan cuaca IKN 15 Januari 2026
Borneo

IKN Jadi Wilayah Paling Teduh di Kalimantan Timur Hari Ini, Waspada Hujan Ringan di Kota Penyangga

IKNPOS.ID - Kondisi cuaca di wilayah Kalimantan Timur menunjukkan variasi yang cukup...

Borneo

Percepat Transformasi Digital, 802 Desa di Provinsi Penyangga IKN Tersambung Internet Gratis

IKNPOS.ID - Untuk mempercepat transformasi digital, Pemerintah Provinsi (Pempov) Kalimantan Timur (Kaltim)...

Pelabuhan perahu kayu di Penajam.
Borneo

Jadi Pintu Gerbang IKN, Pemkab Penajam Akan Revitalisasi Pelabuhan Perahu Kayu

IKNPOS.ID - Pelabuhan penyeberangan yang menjadi tempat bersandar perahu kayu di Kelurahan...