IKNPOS.ID – Kantor Pusat Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) juga akan pindah ke Ibu Kota Nusantara (IKN), Kaltim.
BNPB mendapat lahan seluas 1,5 hektar. Lokasinya dekat area Hunian Pekerja Konstruksi (HPK) IKN.
Lahan tersebut masih berupa tanah yang telah dimatangkan dan baru tersedia akses untuk jalur alat berat.
“Kita mendapat rezeki karena view-nya bagus di sini. Mudah-mudahan nanti segera bisa dibangun, bisa segera pindah. Luas 1,5 hektare dibandingkan kantor pusat di Jakarta, ini lebih besar,” ujar Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto, Sabtu, 3 Agustus 2024.
Menurutnya, konsep konstruksi bangunan yang akan digarap mengikuti konsep IKN yang bisa bersahabat dengan alam.
“Bahkan kami mendengar dari otoritas IKN desainnya pun akan dikembangkan. Itu jadi catatan penting bagi kami. Tahap awal, kami akan mendesain bentuk kantor kami yang bersahabat dengan alam,” jelasnya.
Kantor pusat BNPB di IKN memiliki lokasi yang strategis. Berada di sentral wilayah Indonesia. Sehingga setiap permasalahan bencana dari Sabang hingga Merauke dapat dipantau secara optimal dari IKN.
“Nantinya masa depan kami berkantor di sini letaknya sentral, baik ke atas, ke bawah, ke kiri, ke kanan. Setiap permasalahan bencana dari Sabang sampai Merauke, dari Nias sampai Pulau Rote bisa dipantau sebaik mungkin,” papar mantan Pangdam V/Brawijaya ini.