Home Tekno WhatsApp Kini Bisa Dipakai di Banyak Perangkat Sekaligus, Ini Cara Logout dari Jarak Jauh
Tekno

WhatsApp Kini Bisa Dipakai di Banyak Perangkat Sekaligus, Ini Cara Logout dari Jarak Jauh

Share
WhatsApp
Share

IKNPOS.ID – WhatsApp kini makin praktis digunakan. Aplikasi pesan instan ini memungkinkan Anda mengakses satu akun dari beberapa perangkat sekaligus bukan hanya dari ponsel utama saja.

Fitur WhatsApp ini memungkinkan Anda masuk dalam empat perangkat tambahan seperti laptop, komputer, tablet, atau perangkat lain yang mendukung WhatsApp.

Jika ponsel sedang mati atau tidak terhubung internet tetap bisa akses WhastApp lewat perangkat lain yang sudah dilanjutkan.

Cara Menautkan Perangkat ke WhatsApp

Untuk menambahkan perangkat lain, cukup lakukan langkah berikut:

Buka WhatsApp di ponsel Anda.

Ketuk ikon titik tiga di pojok kanan atas, lalu pilih Perangkat Tertaut (Linked Devices).

Tekan Tautkan Perangkat (Link a Device).

Arahkan kamera ponsel ke QR Code yang muncul di perangkat baru (misalnya di laptop atau tablet).

Dengan fitur ini, pengguna jadi lebih fleksibel, terutama saat bekerja di komputer karena bisa mengetik lebih cepat dan nyaman dengan layar yang lebih besar.

Batasan Jumlah Perangkat
Meskipun praktis, WhatsApp tetap memberi batasan. Anda hanya bisa menautkan maksimal empat perangkat tambahan, selain ponsel utama. Jika sudah mencapai batas tersebut, Anda harus logout dari salah satu perangkat sebelum bisa menautkan yang baru.

Cara Logout WhatsApp dari Jarak Jauh
Tenang, Anda tak perlu repot-repot membuka perangkat yang ingin di-logout. WhatsApp menyediakan cara logout dari jarak jauh, cukup melalui ponsel Anda.

Berikut langkah-langkahnya:

  • Buka aplikasi WhatsApp di ponsel.
  • Ketuk ikon titik tiga di kanan atas, lalu pilih Perangkat Tertaut.
  • Pilih perangkat yang ingin dikeluarkan.
  • Tekan Logout.
  • WhatsApp Anda otomatis keluar dari perangkat tersebut.

Tips Keamanan
WhatsApp juga menyarankan untuk mengaktifkan notifikasi push di ponsel. Dengan begitu, Anda akan mendapat pemberitahuan jika ada perangkat tak dikenal yang terhubung ke akun Anda. Jika merasa tidak familiar dengan perangkat tersebut, Anda bisa langsung mengecek dan menghapusnya.

Untuk keamanan maksimal, WhatsApp menyarankan agar hanya menautkan akun ke perangkat resmi seperti:

Share
Related Articles
Tekno

Menghitung Hari Peluncuran, Redmi Buka-bukaan Soal Spesifikasi Gahar Turbo 5 Max

IKNPOS.ID - Sub-merek Xiaomi, Redmi, semakin agresif menggoda pencinta teknologi menjelang peluncuran...

Tekno

Realme 16 5G Siap Meluncur: Contek Desain iPhone 17 Air hingga Inovasi Cermin Selfie

IKNPOS.ID  - Persaingan pasar ponsel pintar kelas menengah di Indonesia diprediksi bakal...

Tekno

Oppo Resmi Rilis Reno15 Series di Indonesia, Usung Kamera 200MP dan Fitur AI Masa Depan

IKNPOS.ID - Raksasa teknologi asal China, Oppo, resmi menggebrak pasar ponsel pintar...

CARA BIKIN NIB TERBARU, Satu Nomor Bisa Gantikan TDP, API Hingga BPJS
Tekno

CARA BIKIN NIB TERBARU: Satu Nomor Bisa Gantikan TDP, API Hingga BPJS

IKNPOS.ID - Nomor Induk Berusaha (NIB) bukan lagi sekadar pilihan. Tapi keharusan...