Home Borneo Upaya Agar Program CSR Tepat Sasaran, Pemkab PPU Kolaborasi dengan PT KPI
Borneo

Upaya Agar Program CSR Tepat Sasaran, Pemkab PPU Kolaborasi dengan PT KPI

Share
Share

IKNPOS.ID – Agar penyaluran program tanggung jawab sosial perusahaan atau Corporate Social Responsibility (CSR) berlangsung tepat sasaran, Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Provinsi Kalimantan Timur kolaborasi dengan PT Kilang Pertamina Internasional (KPI).

“Program CSR dirancang menyesuaikan kebutuhan masyarakat di lapangan sehingga bantuan yang diberikan tidak hanya bersifat seremonial, tetapi menyentuh akar permasalahan warga,” ujar Bupati PPU, Mudyat Noor di Penajam, Jumat, 23 Januari 2026, dikutip Antara.

Pemkab setempat juga mendorong PT KPI memperluas jangkauan pelaksanaan program CSR ke wilayah lain di Kabupaten Penajam Paser Utara.

Salah satu program yang dijalankan itu, untuk mendukung sektor perikanan lokal dengan memberikan rumpon kepada nelayan di Kelurahan Pejala, Kecamatan Penajam.

Menurut Mudyat, kerja sama dengan PT KPI melalui pemberian rumpon tersebut adalah upaya nyata dalam memperkuat ekonomi kerakyatan di wilayah pesisir.

Dia mengharapkan bantuan rumpon menciptakan keseimbangan baru di perairan pesisir Kabupaten Penajam Paser Utara.

Selain itu, katanya, membantu meningkatkan hasil tangkap nelayan tanpa harus melaut terlalu jauh ke tengah samudra.

Keberadaan rumpon juga menjadi investasi jangka panjang untuk menjaga kelestarian hayati di bawah laut. “Agar tetap terjaga bagi generasi mendatang,” demikian Mudyat Noor.

Share
Related Articles
Borneo

Lampaui Target Nasional, Realisasi Investasi Kaltim Tembus Rp87,78 Triliun hingga 2025

IKNPOS.ID - Provinsi Kalimantan Timur kembali menorehkan catatan positif dalam peta investasi...

Borneo

Wehea–Kelay, Benteng Biodiversitas dan Penyangga Iklim Kalimantan

IKNPOS.ID – Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) bersama Yayasan Konservasi Alam Nusantara...

Borneo

3 Kali Ditabrak Tongkang, Jembatan Mahakam Ulu Samarinda Diukur Ulang

IKNPOS.ID - Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perumahan Rakyat (DPUPR-Pera) Kalimantan Timur...

Borneo

Hingga Akhir 2025, Pengguna QRIS di Provinsi Penyangga IKN Tembus Angka 841 Ribu

IKNPOS.ID - Digitalisasi keuangan di provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) terus menunjukkan peningkatan....