Home Sport Preview Chelsea vs Arsenal Malam Ini, The Gunners Pincang Tanpa Calafiori dan Hincapie
Sport

Preview Chelsea vs Arsenal Malam Ini, The Gunners Pincang Tanpa Calafiori dan Hincapie

Share
Chelsea vs Arsenal
Chelsea vs Arsenal (standard.co.uk)
Share

IKNPOS.ID – Arsenal dipastikan tampil tanpa dua bek andalan, Riccardo Calafiori dan Piero Hincapie, saat menghadapi Chelsea pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris 2025/2026. Duel panas bertajuk Derby London ini akan digelar di Stamford Bridge, Kamis (15/1/2026) dini hari WIB.

Pelatih Arsenal Mikel Arteta mengonfirmasi absennya dua pemain tersebut, yang membuat lini belakang The Gunners dalam kondisi tidak ideal jelang laga krusial.

Dikutip dari laman resmi Arsenal, Arteta menyebut proses pemulihan Calafiori berjalan positif. Namun, ia belum berani memastikan kapan bek asal Italia itu bisa kembali merumput.

“Pemulihannya berjalan baik, tetapi kami belum bisa memprediksi kapan dia bisa kembali. Mungkin masih beberapa minggu ke depan,” ujar Arteta.

Sementara itu, kondisi Piero Hincapie justru lebih mengkhawatirkan. Hingga kini, Arteta belum bisa memastikan jadwal comeback bek asal Ekuador tersebut.

Saliba dan Trossard Diragukan

Masalah Arsenal tak berhenti di situ. Arteta juga meragukan kebugaran William Saliba dan Leandro Trossard, yang sebelumnya absen saat Arsenal menghajar Portsmouth 4-1 di putaran ketiga Piala FA, Minggu (11/1).

Jika keduanya kembali menepi, Arsenal berpotensi kehilangan pilar penting di lini belakang dan sektor sayap saat menghadapi tekanan Chelsea di kandangnya sendiri.

Arteta turut mengabarkan perkembangan Max Dowman dan Christian Mosquera, dua pemain yang mengalami cedera engkel cukup serius. Meski proses pemulihan berjalan, keduanya masih harus menepi beberapa pekan ke depan.

“Cedera mereka mirip, dan seperti Calafiori serta Hincapie, butuh waktu sebelum benar-benar siap,” jelas Arteta.

Di tengah badai cedera, Arsenal mendapat angin segar. Kai Havertz dipastikan sudah pulih sepenuhnya dan siap menghadapi mantan klubnya, Chelsea.

Gelandang asal Jerman itu telah kembali merumput saat Arsenal menyingkirkan Portsmouth di Piala FA dan kini tinggal meningkatkan ketahanan fisik.

“Kami harus mengatur menit bermainnya. Dia tampil bagus selama 20–25 menit di laga sebelumnya. Sekarang fokus kami memastikan dia siap untuk setiap pertandingan,” kata Arteta.

Share
Related Articles
Sport

Kontroversi VAR di Semi-Final Carabao Cup, Gol Semenyo Dinilai Offside

IKNPOS.ID - Manchester City meraih kemenangan 2-0 atas Newcastle United pada leg...

Sport

Rivalitas Sadio Mane dan Mo Salah Kembali Memuncak di Piala Afrika

IKNPOS.ID - Rivalitas antara Sadio Mane dan Mohamed Salah kembali memuncak saat...

Sport

Rosenior bakal Bahas Masa Depan Sterling dan Disasi di Chelsea

IKNPOS.ID - Chelsea kini berada di bawah arahan manajer baru, Liam Rosenior,...

Antoine Semenyo Manchester City
Sport

Efek Instan Antoine Semenyo: Manchester City Kandaskan Newcastle di Semifinal Piala Liga

IKNPOS.ID - Manchester City menapakkan satu kaki di partai final Piala Liga...