IKNPOS.ID – Pernyataan keras kembali dilontarkan Presiden Amerika Serikat, Donald Trump. Melalui unggahan di platform Truth Social pada Senin (19/1/2026), Trump mengumumkan Washington akan mengambil langkah-langkah tegas untuk menghilangkan apa yang disebutnya sebagai “ancaman Rusia” dari Greenland, wilayah otonom Denmark yang strategis di kawasan Arktik.
Dalam pernyataannya yang provokatif, Trump mengklaim aliansi NATO telah lama mendesak Denmark untuk menangani masalah keamanan di Greenland.
“NATO telah memberi tahu Denmark, selama 20 tahun, bahwa ‘Anda harus menyingkirkan ancaman Rusia dari Greenland.’ Sayangnya, Denmark tidak dapat berbuat apa pun. Sekarang saatnya. Itu akan dilakukan!!!” tulis Trump.
Pengumuman ini muncul setelah ia melakukan panggilan telepon dengan Sekretaris Jenderal NATO, Mark Rutte, pada hari Minggu mengenai situasi keamanan di Arktik.
Rutte menyatakan keduanya akan terus bekerja sama dan berharap dapat bertemu di Davos.
Ancaman Trump ke Delapan Negara Eropa
Langkah Trump tidak hanya retorika militer. Sebagai bentuk tekanan, Trump mengumumkan akan mengenakan tarif 10% pada barang dari delapan negara Eropa.
Termasuk Denmark, Jerman, Prancis, dan Inggris mulai 1 Februari 2026, yang kemudian dinaikkan menjadi 25% pada Juni.
Alasannya adalah penentangan negara-negara tersebut terhadap upaya kontrol AS atas Greenland.
Ancaman ini langsung menuai kecaman. Kedelapan negara Eropa tersebut mengeluarkan pernyataan bersama mengecam ancaman AS dan menegaskan kembali komitmen mereka pada keamanan Arktik.
Sementara itu, dari Moskow, Kremlin memberikan respons yang berhati-hati namun tegas.
Juru bicara Kremlin, Dmitry Peskov, pekan lalu menegaskan pengakuan status hukum Greenland sebagai bagian dari Kerajaan Denmark, sekaligus menyebut situasi terkini di pulau itu sangat kontroversial.
Greenland memang telah lama menjadi rebutan kepentingan global. Karena lokasi strategisnya di Arktik, sumber daya mineralnya yang melimpah, serta kekhawatiran AS akan meningkatnya aktivitas militer dan ekonomi Rusia dan Tiongkok) di wilayah tersebut.
- AS Greenland Rusia
- kepentingan strategis AS di Greenland
- Konflik Arktik AS Rusia
- pernyataan Trump Truth Social Greenland
- respons Kremlin status hukum Greenland
- sikap NATO ancaman Rusia Arktik
- tarif AS untuk negara Eropa terkait Greenland
- Trump Akan Singkirkan Rusia dari Greenland
- Trump ancaman Rusia Greenland







