IKNPOS.ID – Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi ujian sesungguhnya saat melawan Thailand U-23 di Piala AFF U-23 2025.
Semifinal piala AFF U-23 2025 antara Timnas Indonesia U-23 vs Thailand U-23 akan bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta hari Jumat 25 Juli 2025 pukul 20.00 WIB.
Laga ini diprediksi menjadi tontonan seru karena Timnas Indonesia U-23 dan Thailand U-23 sama-sama juara grup di Piala AFF U-23.
Berikut ini akan mengulas prediksi pertandingan Timnas Indonesia U-23 vs Thailand U-23.
Timnas Indonesia Juara Grup Tanpa Kebobolan
Timnas Indonesia U-23 tampail sebagai juara grup A dengan koleksi tujuh poin tanpa mengalami kebobolan dalam tiga pertandingan.
Pasukan Garuda Muda menang telak atas Brunei 8-0 dan Filipina 1-0. Akan tetapi Indonesia ditahan imbang oleh Malaysia tanpa gol.
Di bawah arahan pelatih anyar Gerald Vanenburg, performa Indonesia menunjukkan peningkatan signifikan dari sisi organisasi permainan dan ketenangan lini belakang.\
Pertandingan melawan Thailand akan menjadi ujian berat bagi Vanenburg untuk bisa membawa skuadnya ke final Piala AFF U-23.
Thailand Tampil Impresif
Thailand menempati posisi puncak di Grup C setelah melibas Timor Leste 4-0 dan imbang 0-0 melawan Myanmar.
Meskipun lini serang mereka impresif, permainan Thailand cenderung konservatif dan mengandalkan penguasaan bola. Ini menjadi tantangan bagi Indonesia untuk menekan sejak menit awal.
Laga ini bukan sekadar semifinal, tapi juga pertaruhan harga diri di pentas sepak bola ASEAN. Indonesia dan Thailand dikenal punya rivalitas kuat.
Sorotan publik, tekanan stadion penuh, serta ekspektasi tinggi akan menjadi bahan bakar semangat Garuda Muda.
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia
(4-3-3): Ardiansyah (GK), Dony Tri Pamungkas, Kadek Arel (C), Muhammad Ferarri, Achmad Maulana Syarif; Rayhan Hannan, Tony Firmansyah, Robi Darwis; Rahmat Arjuna, Jens Raven, Victor Dethan
Prediksi Skor
Timnas Indonesia 1-0 Thailand.