Vice President of Consumer Sales and Marketing Garmin, Susan Lyman, menegaskan bahwa fitur ini akan sangat bermanfaat bagi pengguna yang ingin tetap terkoneksi tanpa harus menyentuh ponsel mereka.
“Google Maps di toko Connect IQ akan membantu pengguna tetap berada di jalur yang benar. Notifikasi petunjuk arah akan menjadi solusi sempurna bagi mereka yang ingin tetap terhubung dengan ponsel tanpa perlu menyentuhnya langsung,” ujar Lyman dalam keterangan resmi, dikutip KompasTekno dari keterangan pers Garmin, Kamis 10 Juli 2025.
Sebelum kehadiran Google Maps, Connect IQ Store sudah memiliki beberapa aplikasi navigasi pihak ketiga seperti Maps4Garmin dan dwMap. Namun, integrasi langsung dengan Google Maps jelas memberikan nilai tambah tersendiri, menghadirkan kombinasi antara kekuatan pemetaan Google dan keunggulan perangkat wearable Garmin.
Dengan fitur baru ini, Garmin tak hanya memperluas kapabilitas perangkatnya, tetapi juga menunjukkan keseriusan dalam menjawab kebutuhan pengguna modern yang menginginkan mobilitas tinggi, kenyamanan, dan presisi dalam satu genggaman kecil, tepat di pergelangan tangan mereka. *