IKNPOS.ID – TNI Angkatan Udara memastikan Ibu Kota Nusantara (IKN) akan diback-up radar dari Balikpapan, Banjarmasin, dan Tarakan. Langkah ini diambil dalam rangka memperkuat sistem pertahanan udara wilayah strategis tersebut.
Rencana ini menjadi bagian dari strategi besar untuk menjamin keamanan udara nasional di kawasan ibu kota baru Indonesia tersebut.
Menurut Komandan Lanud Dhomber Balikpapan, Kolonel Pnb Fata Patria, proses pembangunan radar sudah dimulai dan akan dilakukan secara bertahap, menyesuaikan kesiapan infrastruktur.
“Radar untuk IKN akan dicover dari Balikpapan, Banjarmasin, dan Tarakan. Untuk pembangunan baru, nantinya akan dilakukan secara bergantian di ketiga titik tersebut,” ujar Kolonel Fata, Sabtu, 19 April 2025.
Fata juga menjelaskan bahwa saat ini pembangunan radar masih dalam tahap proses, tergantung pada kesiapan infrastruktur. Apalagi, pembangunan IKN juga masih berjalan.
“Semuanya sudah berproses. Tinggal menunggu kesiapan infrastruktur yang ada di lapangan,” katanya.
Namun, Fata Patria tidak menjelaskan, tekhnologi radar yang akan digunakan, radar aktif seperti Active Electronically Scanned Array (AESA) dan material Gallium Nitride (GaN).
“Belum bisa sebutkan. Saya tidak bisa berkata iya atau tidak (gunakan) ,” bebernya.
Kehadiran radar di tiga kota besar Kalimantan itu menjadi bagian dari sistem pertahanan udara berlapis untuk mengamankan wilayah strategis IKN yang diproyeksikan menjadi pusat pemerintahan dan ibu kota politik Indonesia.