IKNPOS.ID – Dalam konteks Islam, banyak warna cat rumah yang bagus terinspirasi dari warna favorit Nabi Muhammad SAW.
Warna cat rumah yang bukan hanya sekadar pilihan estetika. Tetapi juga mencerminkan nilai-nilai dan ajaran dalam Islam.
Dalam tradisi Islam, warna-warna tertentu dipercaya dapat membawa keberkahan dan meningkatkan rezeki bagi pemilik rumah.
Memilih warna cat rumah yang tepat dan bagus dapat menjadi cara efektif untuk menciptakan suasana yang baik serta mendatangkan keberkahan.
Lantas, bagaimana cara memilih warna cat rumah berdasarkan warna-warna yang disukai Rasulullah SAW?
Konsep Warna dalam Islam
Dalam ajaran Islam, warna dianggap sebagai mubah. Yang berarti netral. Ini menunjukkan bahwa tidak ada pahala atau dosa yang terkait dengan pemilihan warna tertentu. Namun, beberapa warna memiliki makna simbolis yang dalam dan sering kali dikaitkan dengan pengalaman spiritual.
Warna Favorit Rasulullah SAW
Rasulullah SAW diketahui menyukai beberapa warna tertentu, di antaranya:
- Putih
- Hijau
- Kuning
Warna-warna ini menjadi acuan dalam menentukan pilihan cat rumah yang baik menurut Islam.
Surga dalam Islam digambarkan berwarna hijau. Karena warna hijau melambangkan ketenangan, kemurnian, dan kemakmuran. Warna hijau juga dikaitkan dengan kebahagiaan dan kesejukan.
Dalam Al-Qur’an, warna hijau disebutkan beberapa kali untuk menggambarkan surga. Seperti dalam surat Al-Kahfi, Al-Insan, dan Ar-Rahman.
Ayat Al-Qur’an yang Menjelaskan Tentang Surga Berwarna Hijau:
- Surat Al-Kahfi ayat 31, yang menjelaskan bahwa pakaian penduduk surga berwarna hijau
- Surat Ar-Rahman ayat 64, yang menjelaskan bahwa surga tampak hijau tua karena banyaknya aliran air dan tumbuh-tumbuhan
Selain itu, warna hijau juga dikaitkan dengan: Kebahagiaan dalam banyak hadis, Langit, Kesucian, Keindahan taman-taman yang subur, Lingkungan yang ideal.
Hijau Simbol Kesejukan dan Kehidupan
Hijau merupakan warna yang paling banyak diasosiasikan dengan Islam. Penggunaan warna hijau pada dinding rumah dapat memberikan efek menenangkan dan membawa suasana damai.
Variasi Warna Hijau
- Hijau Islami: Warna hijau yang lebih gelap dan kaya.
- Hijau Mentol: Warna lembut yang memberikan kesan segar dan ceria.
- Hijau Celadon: Memiliki nuansa cerah dengan sedikit hint abu-abu, cocok untuk ruang tamu.
- Hijau Hooker’s: Warna gelap yang memberikan kesan sejuk.
- Hijau Asparagus: Menciptakan suasana tenang dan cocok untuk kamar tidur.
Kuning Energi Positif dan Keceriaan
Warna Kuning juga merupakan salah satu warna favorit Nabi Muhammad SAW. Dalam beberapa hadis, beliau diketahui mengenakan pakaian kuning yang dicelup dengan bahan alami seperti za’faran.