Home News Pemkab Penajam Berniat Gandeng Swasta untuk Suplai Air Bersih di PPU dan IKN
News

Pemkab Penajam Berniat Gandeng Swasta untuk Suplai Air Bersih di PPU dan IKN

Share
Share

IKNPOS.ID – Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) berniat menggandeng pihak swasta untuk menyediakan suplai air bersih bagi wilayah PPU dan Ibu Kota Nusantara (IKN).

Untuk membahas potensi kerja sama tersebut, Penjabat (Pj) Bupati PPU, Muhammad Zainal Arifin menerima audiensi dari CEO PT Arsari Tirta Pradana, Willie Smits, bersama jajaran Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Danum Taka, Senin, 2 Desember 2024.

PT Arsari Tirta Pradana mengajukan gagasan pemanfaatan sumber daya air yang dimiliki perusahaan dengan luas lahan mencapai 47.000 hektar.

Potensi ini dinilai mampu memenuhi kebutuhan air bersih, termasuk mengatasi tantangan suplai air di masa mendatang, bahkan pada kondisi ekstrem seperti kemarau panjang.

Zainal menyambut baik inisiatif PT Arsari Tirta Pradana. Dalam diskusi tersebut, Zainal Arifin menginstruksikan timnya untuk segera bersurat kepada PT Arsari agar rencana ini dapat ditindaklanjuti dalam waktu dekat.

Ia juga memastikan bahwa kerjasama ini akan disampaikan kepada bupati terpilih sebagai bagian dari strategi keberlanjutan program pelayanan air bersih di PPU.

“Kerjasama ini sangat potensial untuk mendukung program kepala daerah terpilih yang juga fokus pada penanganan air bersih. Kita akan memulai langkah konkret, termasuk menjajaki kerjasama jangka pendek seperti pengelolaan fasilitas water treatment di Maridan,” ujar Zainal.

“Untuk jangka panjang, kita akan memanfaatkan potensi lahan air yang dikelola PT Arsari sebagai solusi strategis bagi keberlanjutan suplai air bersih, tidak hanya untuk PPU, tetapi juga IKN,” lanjutnya.

Sementara Direktur PDAM Danum Taka PPU, Abdul Rasyid, dalam penyampaiannya terkait pertemuan ini mengatakan bahwa inisiatif kerjasama ini sangat relevan dengan kebutuhan daerah.

Menurutnya, keberadaan sumber air baku yang besar akan menjadi solusi utama dalam mengatasi kendala air bersih di masa depan.

“Langkah ini sangat tepat untuk mendukung program pemerintah daerah dan PDAM. Dalam waktu dekat, kami bersama CEO PT Arsari, Willie Smits, akan melakukan kunjungan lapangan untuk mengevaluasi lokasi-lokasi strategis yang berpotensi dikelola,” kata Rasyid.

Share
Related Articles
News

Gempa M 5,7 Guncang Pacitan: Getaran Terasa Hingga Bali dan Mataram, BMKG Pastikan Tak Berpotensi Tsunami

IKNPOS.ID  – Gempa bumi tektonik berkekuatan magnitudo 5,7 yang berpusat di Pacitan,...

MENKEU PURBAYA GERAM, 40 Perusahaan China Diduga Manipulasi KTP & Pajak
News

MENKEU PURBAYA GERAM! 40 Perusahaan China Diduga Manipulasi KTP & Pajak

IKNPOS.ID - Pemerintah bersiap mengambil tindakan keras terhadap puluhan perusahaan baja asal...

Kartel Narkoba Bantai 11 Warga Sipil
News

TRAGEDI LAPANGAN BOLA: Kartel Narkoba Bantai 11 Warga Sipil

IKNPOS.ID - Sebuah tragedi mengerikan mengguncang Negara Bagian Guanajuato, Meksiko, pada Minggu...

POLISI UNGKAP FAKTA BARU! Reza Arap Ada di TKP Saat Lula Lahfah Meninggal
News

POLISI UNGKAP FAKTA BARU! Reza Arap Ada di TKP Saat Lula Lahfah Meninggal

IKNPOS.ID - Kasus kematian selebgram Lula Lahfah di Apartemen Essense Darmawangsa, Jakarta...