Nusantara Cultural Heritage Festival dirancang untuk menampilkan seni, adat, dan tradisi dari berbagai daerah di Indonesia melalui kegiatan seperti Panggung Maestro, Fashion Wastra, dan Sketchwalk.
Dengan adanya Galeri UMKM, NCHF membuka kesempatan bagi pelaku usaha lokal untuk memamerkan dan menjual produk-produk unggulan mereka. Melalui festival ini, jaringan pemasaran UMKM dapat diperluas, sekaligus memperkuat ekonomi kreatif di wilayah Nusantara.
Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Syaifudian , turut memberikan apresiasi penyelenggaraan NCHF ini.
“Saya mengapresiasi semua pihak yang sudah mensuport kegiatan pelestarian kebudayaan dan pemberdayaan masyarakat. Khususnya dengan promosi kebudayaan di Nusantara,” kata Hetifah
Festival ini juga menyediakan ruang bagi seniman, pelaku budaya, dan komunitas seni untuk berkolaborasi, bertukar ide, dan meningkatkan keterampilan mereka melalui kegiatan seperti Workshop dan Panggung Maestro.
“Festival ini menjadi momentum penting dalam membangun IKN yang tidak hanya modern, namun juga berakar kuat pada budaya dan tradisi bangsa Indonesia,” pungkasnya.