Home News Komitmen 100 Hari Kerja AHY: Prioritas Infrastruktur Tol hingga IKN
News

Komitmen 100 Hari Kerja AHY: Prioritas Infrastruktur Tol hingga IKN

Share
Share

IKNPOS.ID – Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Wilayah, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memastikan, bahwa dalam waktu 100 hari kerja pertamanya, sejumlah proyek infrastruktur yang sudah mencapai 80-90% penyelesaian akan segera diresmikan dan dimanfaatkan oleh masyarakat.

“Dalam 100 hari ke depan, akan ada beberapa proyek infrastruktur, seperti waduk, jalan, dan irigasi yang segera diresmikan. Yang penting, manfaatnya langsung dirasakan oleh masyarakat, bukan sekadar peresmian formalitas,” terang Menko AHY dalam keterangannya, Rabu 24 Oktober 2024.

Menko AHY juga menekankan bahwa seluruh proyek yang direncanakan, baik jangka pendek maupun jangka panjang, akan sejalan dengan visi Presiden Prabowo Subianto, yang menitikberatkan kesinambungan pembangunan dari masa kepemimpinan Presiden Joko Widodo.

Menko AHY juga menyoroti kelanjutan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN), yang menjadi prioritas dengan fokus utama pada penyelesaian fasilitas legislatif dan yudikatif.

“IKN adalah proyek besar yang perlu terus dijalankan dengan baik. Meskipun ada penyesuaian timeline, pembangunan tetap dilanjutkan dengan prioritas pada pusat pemerintahan, terutama fasilitas legislatif dan yudikatif setelah eksekutif,” jelas Menko AHY.

Keberlanjutan Proyek-Proyek Strategis Nasional

Terkait proyek strategis nasional, Menko AHY menyampaikan bahwa pembangunan jalan tol yang sudah mencapai ribuan kilometer akan terus dilanjutkan, dengan penghubungan jalur-jalur yang tersisa.

“Proyek-proyek jalan tol akan terus kita lanjutkan. Ribuan kilometer sudah terbangun, dan kita akan terus menghubungkan yang tersisa. Tapi bukan hanya jalan tol, feeder-feeder ke pusat produksi juga penting agar distribusi barang dan jasa lebih efisien,” tegas Menko AHY.

Lebih lanjut, Menko AHY juga menyoroti pentingnya program-program padat karya yang tidak hanya memberikan manfaat langsung kepada masyarakat, tetapi juga menyerap banyak tenaga kerja lokal.

Menko AHY menegaskan pentingnya program-program yang dapat langsung dirasakan masyarakat, seperti pembangunan irigasi, sanitasi, dan infrastruktur air bersih berbasis masyarakat.

Share
Related Articles
News

Sudah Didarati Boeing 737-400, Bandara Internasional Nusantara Siap untuk Penerbangan Umum

IKNPOS.ID - Bandar Udara Internasional Nusantara di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan...

News

Pengamat: Ekosistem Pendukung Kota Jadi PR Pembangunan IKN

IKNPOS.ID - Pemerintah memiliki pekerjaan rumah dalam pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN),...

News

Soal Pemindahan ASN ke IKN, DPR: Tunggu Restu Presiden

IKNPOS.ID - Pemindahan Aparatur Sipil Negara (ASN) ke Ibu Kota Nusantara (IKN),...

News

Wamendagri Buktikan Air Keran di IKN Bisa Langsung Diminum

IKNPOS.ID - Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya Sugiarto menjadi salah...