IKNPOS.ID – Kota Balikpapan di Kalimantan Timur saat ini menjadi sorotan sebagai kota penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN).
Posisi strategisnya sebagai kota pendukung IKN telah membuat Balikpapan semakin diminati oleh calon pemilik rumah, terutama mereka yang mencari hunian terjangkau.
Salah satu daya tarik utama di Balikpapan adalah tersedianya berbagai pilihan rumah subsidi dengan harga yang ramah di kantong.
Melalui Sistem Informasi Kumpulan Pengembang (Sikumbang), masyarakat dapat dengan mudah mengakses informasi mengenai rumah dengan harga di bawah Rp 200 juta.
Berikut adalah rangkuman beberapa pilihan rumah subsidi di Balikpapan:
1. Pesona Bukit Batuah Dd & Dc (Tipe 36)
Lokasi: Balikpapan Utara
Pengembang: PT Karyapama Marga Abadi
Luas bangunan: 36/87 meter persegi
Harga: Rp 128 juta
Pesona Bukit Batuah Dk & Dh (Tipe 36)
2. Lokasi: Balikpapan Utara
Pengembang: PT Karyapama Marga Abadi
Jumlah unit: 28 rumah
Luas bangunan: 36/87 meter persegi
Harga: Rp 128 juta
3. De’green Azarya Tahap III (FLPP) (Tipe 36)
Lokasi: Balikpapan Timur
Pengembang: PT Azarya Griya Persada
Luas bangunan: 36/72 meter persegi
Pesona Bukit Batuah (Tipe 36)
4. Lokasi: Balikpapan Utara
Pengembang: PT Karyapama Marga Abadi
Jumlah unit: 262 rumah
Luas bangunan: 36/87 meter persegi
Harga: Rp 128 juta
5. Pesona Bukit Batuah Dq & Dn (Tipe 36)
Lokasi: Balikpapan Utara
Pengembang: PT Karyapama Marga Abadi
Jumlah unit: 28 rumah
Luas bangunan: 36/87 meter persegi
Harga: Rp 128 juta
Dengan harga mulai dari Rp 128 juta, hunian-hunian tersebut menjadi pilihan ideal bagi masyarakat yang ingin memiliki rumah dengan harga terjangkau di wilayah strategis yang mendukung perkembangan IKN.