Salah satu langkah konkret adalah penyusunan Peraturan Gubernur (Pergub) terkait kewajiban siswa menanam satu pohon, yang saat ini dalam tahap proses penyusunan.
Kolaborasi untuk Pemenuhan Kebutuhan Air IKN
Dalam evaluasi tersebut, Akmal Malik juga menyoroti pentingnya kolaborasi antara Pemprov Kaltim dan Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara dalam memenuhi kebutuhan air untuk Ibu Kota Nusantara.
Upaya kerja sama ini menjadi sorotan penting dalam memastikan kelancaran pembangunan dan pelayanan publik di kawasan IKN.
“Banyak pekerjaan yang memerlukan kolaborasi. Dengan orkestrasi yang baik, kita bisa menyelesaikan banyak hal,” pungkas Akmal Malik.
Evaluasi ini merupakan bagian dari upaya Kemendagri untuk memastikan kinerja Pj Gubernur Kalimantan Timur terus berjalan sesuai target, terutama dalam menghadapi tantangan besar yang dihadapi oleh provinsi ini, termasuk pembangunan Ibu Kota Nusantara.