
Partisipasi atlet IKN dalam PON XXI ini tidak hanya menjadi kesempatan untuk mengukir prestasi. Tetapi menandai momen bersejarah bagi Nusantara di panggung nasional.
“Ini adalah cerminan semangat dan potensi besar yang dimiliki oleh Nusantara sebagai ibu kota baru yang akan menjadi pusat inovasi dan kemajuan Indonesia,” imbuhnya.
Alimuddin menambahkan hal ini menjadi bukti IKN bukan hanya membangun infrastruktur saja. Tetapi juga membangun sumber daya manusia di berbagai bidang. Temasuk di bidang olahraga.
Harapannya, keikutsertaan kontingen IKN dalam PON XXI ini dapat menjadi momentum untuk memperkenalkan Nusantara sebagai pusat baru pengembangan atlet nasional, serta memperkuat kebanggaan dan persatuan bangsa melalui semangat sportivitas dan perjuangan para atlet.
Keikutsertaan Atlet IKN di PON XXI Aceh-Sumut Sebuah Kehormatan–Humas OIKN