IKNPOS.ID – Sebanyak 36 bus yang bakal diberangkatkan ke Ibu Kota Nusantara (IKN) Kalimantan Timur (Kaltim) dalam rangka peringatan HUT ke 79 Kemerdekaan RI tengah dilakukan rem check.
Kegiatan pemeriksaan kondisi bus tersebut dilakukan Kementerian Perhubungan Direktorat Jenderal Perhubungan Darat di Terminal bus Tirtonadi Solo, Kamis, 1 Agustus 2024.
Pengawas Satuan Pelayanan (Wassatpel) Terminal Tipe A Tirtonadi Solo Bandiyono mengungkapkan, ada beberapa temuan yang menjadi catatan mayor dan juga minor dalam pemeriksaan tersebut.
“Kami periksa ada kaca yang pecah, wajib diganti kaca atau armadanya,” kata Bandiyono, di Solo, Kamis, 1 Agustus 2024.
Bandiyono menjelaskan, bahwa sesuai dengan standar operasional prosedur, pemeriksaan dilakukan pada tiga unsur.
“Di antaranya unsur administrasi, unsur utama, serta unsur penunjang,” ujarnya.
Bandiyono menambahkan, bahwa nantinya bus-bus tersebut digunakan untuk melayani dan memfasilitasi kegiatan para tamu undangan dan tamu kenegaraan di upacara HUT ke-79 RI di IKN.
“Sebelum bus ini dikirim ke Surabaya pada 7 Agustus dan diperkirakan sampai 10 Agustus di IKN,” ucapnya.
Selain itu, Bandiyono menekankan, bahwa penggunaan klakson bus diluar standar tidak diperbolehkan. Apalagi, menggunakan klakson basuri atau telolet.
“Basuri wajib tidak boleh ada. Karena untuk melayani tamu kenegaraan. Variasi lampu juga tidak kita sarankan,” pungkasnya.