IKNPOS.ID – Polda Kaltim tengah merancang langkah pengamanan demi kelancaran acara perayaan HUT RI ke-79 di Ibu Kota Negara (IKN) pada 17 Agustus 2024 nanti.
Pengamanan ini melibatkan kerja sama antara berbagai instansi. Mulai dari petugas lalu lintas, Sabhara, dan Dinas Perhubungan, yang akan mengatur jalur bagi tamu-tamu penting dan undangan.
Menurut Wakil Direktur Lalu Lintas Polda Kaltim, AKBP Roni Mustofa, pihaknya telah menyiapkan rute khusus untuk tamu VVIP, VIP dan undangan lainnya.
“Rute yang disiapkan akan meliputi segmen 3A-3B, termasuk Jembatan Pulau Balang, Simpang Riko, Simpang Pemaluan, dan Sumbu Kebangsaan Barat,” kata AKBP Roni, dikutip dari Nomorsatukaltim, Senin 5 Agustus 2024.
Selain itu, Polda Kaltim juga akan bekerja sama dengan Polda Kalimantan Selatan dan Polda Kalimantan Tengah, untuk memastikan pengamanan dan pengaturan lalu lintas berjalan lancar.
“Misalnya dengan penambahan personel,” ujarnya.
AKBP Roni menambahkan, bahwa meskipun anggota polisi sudah berpengalaman, mereka akan menjalani pelatihan tambahan sebelum acara.
“Pelatihan tambahan akan diberikan meskipun anggota sudah paham tugasnya,” tegasnya.
Ia juga mengungkapkan bahwa personel dari berbagai instansi akan ditempatkan di setiap jalur untuk mencegah kemacetan yang mungkin terjadi.
Untuk masyarakat yang ingin menyaksikan perayaan, lokasi khusus akan disediakan dengan pengawasan dari personel Sabhara untuk mengatasi potensi masalah lalu lintas.
“Kami ingin mengingatkan masyarakat bahwa akses kendaraan roda 4 dan roda 6 di area IKN akan dibatasi tiga hari sebelum 17 Agustus,” pungkasnya.