Lemhanas RI – Otorita IKN Sepakat Kolaborasi

Profesor Khasan Effendy (kiri) Bersama Kepala Biro SDM dan Humas Otorita IKN Firmananur.

IKNPOS.ID – Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhanas) RI berkunjung ke IKN (Ibu Kota Nusantara), Kalimantan Timur (Kaltim) pada Kamis, 13 Juni 2024.

Selain melihat kondisi lapangan, kunjungan jajaran Lemhanas yang dipimpin Profesor Khasan Effendy ini juga untuk mempererat hubungan antar kelembagaan.

Selain Prof Khasan Effendy, juga tampak sejumlah pejabat tinggi dan peserta Studi Strategis Dalam Negeri (SSDN) Program Pendidikan Reguler Angkatan (PPRA) LXVII tahun 2024 Lemhannas RI.

Kedatangan rombongan Lemhannas RI ini disambut Kepala Biro Sumber Daya Manusia (SDM) dan Hubungan Masyarakat (Humas) Otorita IKN, Firmananur, di Hunian Pekerja Konstruksi (HPK) IKN.

Diketahui, Prof Khasan Effendy merupakan Tenaga Ahli Pengajar Bidang Sistem Manajemen Nasional di Lemhanas RI.

“Kami mengucapkan terima kasih dan terhormat atas sambutan yang luar biasa dari jajaran Otorita IKN (OIKN),” kata Khasan Effendy dalam sambutannya.

Lemhanas, lanjutnya, juga ingin meningkatkan kerja sama strategis dengan Otorita IKN.

Tujuannya adalah untuk menghasilkan solusi bersama tantangan ketahanan wilayah yang akan dihadapi ke depan.

“Harapannya, ini menjadi awal hubungan yang antara Lemhanas RI dan Otorita IKN,” imbuh Khasan Effendy.

Sementara itu, Kepala Biro SDM dan Humas Otorita IKN, Firmananur menyampaikan progres pembangunan di IKN.

“Kami percaya kolaborasi ini akan membawa manfaat besar bagi Lemhanas RI dan Otorita IKN dalam upaya memperkuat ketahanan nasional,” papar Firmananur.

Kunjungan rombongan Lemhanas RI tersebut diakhiri dengan peninjauan ke Command Center IKN.

Exit mobile version