IKNPOS.ID – Langkah mitigasi yang dilakukan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) untuk memperkuat sistem pengamanan Bandar Udara Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan, Balikpapan, Kalimantan Timur menjelang peringatan HUT Ke-79 RI di Ibu Kota Nusantara (IKN) dinilai sudah tepat.
Hal itu diungkapkan Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni. “Jadi, langkah mitigasi oleh BNPT ini sudah tepat. Pastikan zero accident sejak proses persiapan hingga hari-H peringatan HUT RI sebab ini momentum paling sakral bagi bangsa kita,” kata Sahroni, Jumat 21 Juni 2024.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah memutuskan untuk menggelar upacara HUT Ke-79 Kemerdekaan RI di dua tempat, yakni di IKN dan Jakarta. Untuk upacara di IKN, Presiden Jokowi dan Presiden terpilih Prabowo Subianto akan hadir. Sementara upacara di Jakarta akan dihadiri oleh Wakil Presiden Ma’ruf Amin dan Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka.
Menurut Sahroni, peringatan hari Kemerdekaan Republik Indonesia setiap tanggal 17 Agustus itu merupakan momentum penting bagi bangsa Indonesia sehingga tidak boleh ada kesalahan sedikit pun.
“Aspek keamanan ini penting sekali, jangan sampai kecolongan. Dan, BNPT memainkan peran strategis dalam memastikan itu. Kita tidak pernah tahu ancaman itu bisa datang dari mana saja,” ujarnya.
Terlebih, lanjut dia, rencana peringatan HUT RI di IKN merupakan hal baru yang belum pernah sebelumnya sehingga proses persiapan dari aspek pengamanan tentu harus lebih ekstra dan teliti.
“Karena peringatan 17 Agustus di IKN ini perdana, baru pertama kali, jadi merupakan sejarah baru buat Indonesia. Tidak seperti di Jakarta yang seluk-beluk pengamanannya sudah aparat hafal. Maka, harus ekstra jeli dan ketat,” katanya.
Menurut dia, lebih baik repot di awal ketimbang kecolongan pada hari pelaksanaan, baik itu di bandara maupun radius sekitar IKN.
Meski demikian, dia mengatakan bahwa BNPT bersama aparat terkait lainnya sudah memiliki standar yang tinggi dalam melaksanakan pengamanan kegiatan-kegiatan penting kebangsaan.
“Saya yakin BNPT dan pihak terkait pastinya telah melakukan upaya-upaya maksimal secara senyap. Keamanan pasti terjamin,” ucap Sahroni.