Home Lifestyle Tak Hanya IKN, FlyJaya Siap Buka Layanan Penerbangan Reguler Rute Maratua Kabupaten Berau
Lifestyle

Tak Hanya IKN, FlyJaya Siap Buka Layanan Penerbangan Reguler Rute Maratua Kabupaten Berau

Share
Ilustrasi - Kepulauan Maratua, di Kabupaten Berau akan lebih mudah dijangkau dengan dibukanya penerbangan FlyJaya secara reguler.Foto:IST
Share

IKNPOS.ID – Selain di Ibu Kota Nusantara (IKN), FlyJaya Airlines juga membuka layanan penerbangan rute Maratua Kabuapten Berau secara reguler.

Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Akmal Malik menyambut gembira dengan dibukanya layanan penerbangan FlyJaya di bandara-bandara di Benua Etam termasuk Maratua, Kabupaten Berau.

Dia berharap layanan penerbangan rute reguler ini, bisa mendongkrak kunjungan wisatawan di Maratua, Kabupaten Berau.

Rute penerbangan regular ke Maratua, satu hal yang selama ini diinginkan Pj Gubernur Kaltim yang akhirnya terwujud.

Bahkan premium service airlines (pelayanan penerbangan premium) siap diberikan bagi warga lokal dan wisatawan luar yang ingin menikmati keindahan laut kabupaten paling utara Kalimantan Timur.

FlyJaya Airlines, salah satu maskapai penerbangan nasional yang siap mengkonektivitaskan jalur udara Kalimantan Timur.

“Kalau FlyJaya akan beroperasi, kami berharap Desember ini sudah bisa terbang,” ujar Akmal Malik saat bertemu dengan Direktur Utama Maskapai Flyjaya Achmad Gamaludin, di ruang rapat Mess Pemerintah Provinsi Kaltim Balikpapan, Rabu 11 Desember 2024.

Pada kesempatan itu juga hadir pula Direktur Komersial Okki Rianayu Anjani dan District Manager Subhan Hadi Susilo.

Akmal menjelaskan, Kaltim memiliki sepuluh kabupaten dan kota yang sangat luas, namun transportasi masih didominasi jalur darat dan jalur perairan laut dan sungai.

“Dengan kondisi geografis dan wilayah yang sangat luas ini, kami sangat membutuhkan dukungan transportasi udara untuk konektivitas, efisiensi dan efektivitas,” ujarnya.

Terlebih diungkap Akmal, Kalimantan Timur yang luasnya melebihi Pulau Jawa, masih memiliki wilayah pelosok, pedalaman dan terluar, meski pun sudah tersedia fasilitas infrastruktur udara seperti bandara.

Kehadiran maskapai penerbangan reguler akan mengkonektivitas bandara-bandara yang sudah ada namun belum full kapasitas.

Seperti Melak Kabupaten Kutai Barat dan Mahakam Ulu, juga Kabupaten Berau khususnya Maratua, serta Samarinda.

“Semoga Desember ini FlyJaya sudah bisa uji coba, kita ke Maratua sebagai destinasi wisata premium Kaltim,” harap Akmal.

Share
Related Articles
Jadwal Konser BTS Jakarta 2026
Lifestyle

Resmi! BTS Umumkan Tur Dunia 2026-2027, Catat Jadwal Konser di Jakarta Jadi Penutup Tahun

IKNPOS.ID - Grup K-pop fenomena dunia, BTS, akhirnya mengobati kerinduan para penggemar...

Manfaat bawang putih dan madu
Lifestyle

Paduan Ampuh Bawang Putih dan Madu: Rahasia Alami Penjaga Imunitas hingga Kesehatan Jantung

IKNPOS.ID - Bawang putih dan madu merupakan dua bahan pangan alami yang...

Batu Majang
Lifestyle

Kampung Batu Majang Jadi Ikon Wisata Unggulan, Pemprov Kaltim Kucurkan Rp391 Juta 

IKNPOS.ID - Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) terus menggenjot pengembangan desa wisata...

Greenland 2 Migration Lebih Mencekam
Lifestyle

PERJALANAN DIMULAI! Greenland 2: Migration Lebih Mencekam

IKNPOS.ID - Keluarga Garrity kembali bertarung untuk masa depan umat manusia dalam...