IKNPOS.ID – Komisi II DPR RI melakukan mitigasi di daerah-daerah yang dinilai rawan dan potensi terjadi konflik menjelang Pilkada 2024 yang akan digelar serentak.
Setelah mengunjungi Provinsi Sumatera Utara (Sumut), Komisi II DPR RI bertolak menuju Kalimantan Timur (Kaltim).
Kaltim salah satu daerah yang menjadi perhatian karena merupakan wilayah Ibu Kota Nusantara (IKN).
Ketua Komisi II DPR RI, Rifqinizamy menyebut kehadiran komisinya ke daerah-daerah sebagai wujud perhatian pemerintah pusat dalam memantau dan memastikan kelancaran pesta demokrasi.
“Ini wujud perhatian pemerintah pusat dalam memantau dan memastikan kelancaran pesta demokrasi di daerah-daerah termasuk Kaltim,” ujarnya, Jumat 8 November 2024.
Komisi II mengingatkan penyelenggara pemilu seperti KPU, Bawaslu, dan pihak keamanan agar serius memperhatikan mitigasi terhadap daerah-daerah rawan konflik sesuai dengan tugas pokok dan fungsi serta peraturan perundang-undangan yang ada.
Sementara itu, Pj Gubernur Akmal Malik berharap dengan adanya kunjungan Komisi II DPR RI maka persiapan Pilkada di Kaltim dapat semakin solid dan optimal.
“Kami terus berupaya untuk memastikan segala persiapan berjalan lancar agar Pilkada Serentak 2024 di Kaltim bisa berlangsung dengan damai dan aman,” ungkapnya.
Dengan DPT mencapai lebih dari 2,8 juta pemilih, Pilkada Serentak 2024 di Kaltim diharapkan menjadi pesta demokrasi yang meriah sekaligus tertib.
TNI dan Polri juga telah menyiapkan langkah-langkah pengamanan untuk menjaga kondusivitas selama proses pemilihan.
Kesiapan infrastruktur dan keamanan menjadi perhatian utama Komisi II DPR mengingat Kaltim juga menjadi pusat perhatian nasional sebagai lokasi Ibu Kota Nusantara yang baru.
Pemilu ini tidak hanya sekadar menentukan pemimpin daerah, tetapi juga diharapkan menjadi barometer stabilitas politik dalam transisi Kaltim menuju peran baru sebagai pusat pemerintahan Indonesia di masa depan.