Home Kesehatan Mitos Diet Rendah Garam: Konsumsi Sodium Moderat Ternyata Aman untuk Jantung
Kesehatan

Mitos Diet Rendah Garam: Konsumsi Sodium Moderat Ternyata Aman untuk Jantung

Share
diet sehat untuk jantung
Konsumsi sodium moderat aman bagi jantung, sedangkan terlalu tinggi atau terlalu rendah bisa berisiko.Foto: Unsplash@Jason Tuinstra
Share

IKNPOS.ID – Garang atau tidaknya garam di piring Anda ternyata mungkin tidak terlalu berbahaya bagi kesehatan jantung, selama dikonsumsi dalam jumlah moderat, demikian temuan penelitian terbaru. Studi ini menantang pandangan lama yang menekankan agar masyarakat menjalani diet rendah sodium untuk mencegah tekanan darah tinggi dan risiko stroke.

Penelitian Prospective Urban Rural Epidemiology (PURE) melibatkan lebih dari 90.000 orang di 300 komunitas dari 18 negara, dengan pengamatan selama delapan tahun. Hasilnya menunjukkan, efek negatif sodium, seperti peningkatan tekanan darah dan risiko stroke, hanya muncul pada komunitas yang mengonsumsi lebih dari 5 gram sodium per hari, setara dengan 2,5 sendok teh garam.

“Komunitas dengan asupan sodium tertinggi menunjukkan hubungan paling kuat dengan tekanan darah tinggi dan risiko kesehatan yang lebih buruk,” kata Dr. Deepak Gupta, asisten profesor kedokteran di Vanderbilt University Medical Center, yang tidak terlibat dalam penelitian ini mengutip healthline.

Sebagai perbandingan, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) merekomendasikan konsumsi sodium kurang dari 2 gram per hari, sedangkan American Heart Association (AHA) menetapkan batas ideal 1,5 gram per hari dengan maksimal 2,3 gram. Namun, studi PURE menyebut bahwa konsumsi sodium moderat justru bisa bersifat protektif, sedangkan jumlah sangat tinggi atau sangat rendah berpotensi merugikan.

Penulis studi, Andrew Mente, PhD dari McMaster University, menyatakan: “Walaupun diet rendah sodium menurunkan tekanan darah, konsumsi yang terlalu rendah dapat memicu peningkatan hormon tertentu yang justru meningkatkan risiko kematian dan penyakit kardiovaskular.”

Dr. Gupta menambahkan bahwa karena penelitian ini bersifat komunitas, sulit mengekstrapolasi hasilnya untuk individu. Pedoman WHO dan AHA lebih diarahkan pada tingkat individu, sehingga target konsumsi untuk komunitas belum tentu sama.

Hasil studi juga menyoroti tantangan praktik: kurang dari 5 persen populasi dalam studi PURE mengonsumsi sodium di bawah 2 gram per hari. Di Cina, sekitar 80 persen komunitas melebihi 5 gram per hari, terutama karena penggunaan kecap yang tinggi. Sebaliknya, di beberapa negara lain, 84 persen komunitas mengonsumsi kurang dari 5 gram sodium per hari.

Share
Related Articles
VIRUS NIPAH MENGINTAI, Indonesia Siapkan Tes PCR
Kesehatan

VIRUS NIPAH MENGINTAI! Indonesia Siapkan Tes PCR

IKNPOS.ID - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) memastikan telah mengambil langkah antisipatif untuk mencegah...

Virus Nipah Menghantui! Kemenkes Siaga Satu Meski Nol Kasus di RI, Simak Aturan Mainnya!
Kesehatan

Virus Nipah Menghantui! Kemenkes Siaga Satu Meski Nol Kasus di RI, Simak Aturan Mainnya!

IKNPOS.ID - Pemerintah Indonesia langsung tancap gas menghadapi potensi ancaman kesehatan global...

Kesehatan

Dinkes Kaltim Salurkan Ribuan Vaksin DBD di Provinsi Penyangga IKN

IKNPOS.ID - Sebagai upaya strategis menekan angka kasus demam berdarah dengue (DBD)...

Panduan Praktis Skrining Mandiri BPJS 2026
Kesehatan

DETEKSI DINI PENYAKIT KRONIS! Panduan Praktis Skrining Mandiri BPJS 2026

IKNPOS.ID - Kesehatan adalah aset paling berharga yang seringkali diabaikan hingga penyakit...