Home News Wapres Gibran Apresiasi Kehadiran dan Layanan RS Hermina Nusantara di IKN
News

Wapres Gibran Apresiasi Kehadiran dan Layanan RS Hermina Nusantara di IKN

Share
Share

IKNPOS.ID – Fasilitas Kesehatan menjadi salah satu jenis layanan yang tengah dikebut pembangunan infrastrukturnya di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur (Kaltim).

Karenanya, Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka mengapresiasi kehadiran dan layanan Rumah Sakit Hermina yang kini telah beroperasi penuh di IKN.

Dalam kunjungannya ke IKN pekan lalu, Wapres Gibrn menilai RS Hermina mampu menjadi penunjang penting layanan kesehatan di kawasan pusat pemerintahan baru tersebut.

“Tanggapan pak wakil presiden kemarin, beliau senang dengan pelayanan kami, karena sudah beroperasi penuh dan bisa menunjang layanan kesehatan di IKN,” kata Kepala Urusan Pelayanan Umum RS Hermina Nusantara, Jodi Setiawan, Sabtu, 31 Mei 2025.

Menurut Jodi, saat berkunjung ke RS Hermina Nusantara, Wapres juga sempat menanyakan layanan kesehatan kepada pasien. “Dan, pasien mengaku puas dengan layanan kami,” ujarnya.

Jodi juga menjelaskan, RS Hermina Nusantara telah membuka layanan 24 jam, serta didukung oleh fasilitas medis dan dokter spesialis yang siap melayani masyarakat.

“Kami siap melayani masyarakat IKN dengan standar pelayanan terbaik. Saat ini RS Hermina sudah beroperasi penuh, termasuk instalasi gawat darurat, rawat inap, dan berbagai layanan spesialis,” ujar Jodi.

Sebagai salah satu rumah sakit swasta pertama yang beroperasi penuh di IKN, RS Hermina diharapkan dapat mempercepat pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat, khususnya di bidang kesehatan.

Share
Related Articles
News

30 Persen Pegawai Otorita IKN Berasal dari Putra Daerah Kalimantan Timur

IKNPOS.ID - Keterlibatan masyarakat lokal dalam pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) kian...

Ekowisata Ibu Kota Nusantara
News

Kaltim Siap Jadi Motor Pertumbuhan Ekonomi Nasional Seiring Perkembangan IKN

IKNPOS.ID - Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim) menegaskan komitmennya untuk mengambil...

Trump Ancam Tarif Impor Bagi Negara yang Halangi AS Kuasai Greenland
News

Pesawat Militer AS Ramai-ramai Bergerak ke Timur Tengah, Siap Perang dengan Iran?

IKNPOS.ID - Pergerakan militer Amerika Serikat di kawasan Timur Tengah kembali menjadi...

air bersih IKN
News

BI Optimis IKN Dongkrak Ekonomi Kaltim

IKNPOS.ID - Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Kalimantan Timur menyatakan optimisme terhadap pertumbuhan...