IKNPOS.ID – Kabar gembira datang dari tim pengembang inti Pi Network atau Pi Core Team (PCT). Dalam blog resmi mereka yang dirilis belum lama ini, PCT mengumumkan integrasi lima aplikasi komunitas baru (dApps) ke dalam antarmuka mainnet.
Langkah ini dinilai sebagai bentuk komitmen serius mereka dalam memperkuat ekosistem dan utilitas Pi Network yang kini semakin berkembang.
Kelima aplikasi baru tersebut antara lain aplikasi game ular (snake game), aplikasi e-commerce, dan beberapa platform yang menyediakan data on-chain terkait token Pi.
Semua aplikasi ini telah melalui proses seleksi yang ketat, mulai dari kualitas aplikasi, kelengkapan fungsi, manfaat nyata bagi pengguna, hingga kepatuhan terhadap kebijakan dan pedoman ekosistem Pi.
“Kami ingin membangun fondasi yang kuat agar para developer komunitas bisa makin semangat mengembangkan aplikasi di ekosistem Pi,” tulis tim PCT dalam blognya.
Penambahan dApps ini menjadi angin segar bagi para pengguna dan pengembang karena memperluas peluang penggunaan token Pi di dunia nyata, dan bukan sekadar sebagai aset spekulatif.
Fitur Reset Password Baru: Lebih Mudah, Aman, dan Efisien
Tak hanya soal aplikasi baru, pembaruan besar lainnya yang diumumkan adalah sistem pemulihan akun atau recovery akun yang kini jauh lebih mudah dan efisien.
Sebelumnya, pengguna hanya bisa melakukan pemulihan akun dengan metode yang terbatas. Kini, bagi yang sudah mengatur email terpercaya, akan menerima tautan reset password langsung ke email mereka.
Cara ini dinilai lebih simpel dan lebih terjangkau secara biaya dibanding metode sebelumnya.
Fitur ini menjadi langkah penting untuk memperkuat aksesibilitas akun pengguna, sekaligus menjaga tingkat keamanan akun tetap optimal.
Pi Coin Diangkat Kraken: Perdagangan Futures Kini Hadir
Di tengah kabar positif dari PCT, bursa kripto besar Kraken juga mengumumkan peluncuran Pi Coin perpetual futures di platformnya.
Para trader kini bisa long atau short token Pi dengan leverage hingga 20x. Pi futures ini diperdagangkan di lebih dari 360 pasar Kraken, dengan pilihan 40+ aset sebagai jaminan.
Ini merupakan sinyal positif lainnya bagi Pi Network karena menambah eksposur dan likuiditas pasar. Sebelumnya, Pi coin juga sudah tersedia untuk perdagangan spot di OKX.
Namun sayangnya, hingga kini token ini belum terdaftar di Binance, Bybit, maupun Coinbase.
Uniknya, CEO Bybit Ben Zhou bahkan pernah menyatakan secara terbuka bahwa Bybit tidak akan melisting Pi Network karena menurutnya proyek ini adalah “scam”.
Pernyataan ini menuai pro dan kontra di kalangan komunitas Pi Network global.
- apa itu dapps di pi network
- aplikasi baru di pi network mainnet
- aplikasi baru Pi Network
- aplikasi komunitas Pi Network
- cara menggunakan email terpercaya di pi network
- cara reset password akun Pi Network
- daftar aplikasi on-chain di pi network
- daftar aplikasi Pi Network
- Daftar DApps Pi Network terbaru
- DApps Pi Network
- dukungan kraken terhadap pi coin
- Ekosistem Pi Network
- ekosistem pi network semakin berkembang
- fitur pemulihan akun pi network terbaru
- harga PI Coin
- harga pi coin hari ini 2025
- investasi nyata di pi network melalui dapps
- keamanan akun pi network dengan email recovery
- leverage pi coin futures kraken
- Mainnet Pi Network
- manfaat dapps di pi network
- masa depan token pi di pasar kripto
- password reset Pi Network
- pembaruan terbaru Pi Network 2025
- pi coin belum tersedia di bybit dan coinbase
- pi coin bisa ditradingkan di kraken
- Pi coin futures Kraken
- Pi Network
- Pi Network 2025
- Pi Network belum listing di Binance
- pi network mendukung aplikasi e-commerce dan game
- Pi Network scam
- Pi Network scam atau bukan
- pi network tambah aplikasi komunitas
- recovery akun Pi Network
- strategi penguatan ekosistem pi network
- tanggapan ceo bybit tentang pi network
- token PI
- Update terbaru Pi Network
- Volume perdagangan Pi Coin terbaru







