“Mastercard bangga berkolaborasi bersama BNI melalui peluncuran Debit Mastercard World Elite – kartu debit paling prestigious yang dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan travel dan lifestyle. Kolaborasi ini mencerminkan komitmen Mastercard dalam memperkuat ekosistem keuangan digital di Indonesia, di mana kerjasama strategis ini akan memberikan rasa percaya diri bagi nasabah dalam menikmati layanan yang aman dan eksklusif,” katanya.
Hal senada juga disampaikan oleh Country Manager Visa Indonesia Vira Widiyasari, menurut dia kolaborasi ini sebagai langkah penting dalam memberikan akses ke dunia layanan premium yang dirancang khusus bagi segmen HNWI di Tanah Air.
“Merupakan sebuah kehormatan bagi Visa untuk menjadi mitra BNI dalam menghadirkan kartu kredit BNI Visa Infinite Private yang dirancang khusus bagi segmen HNWI di Indonesia. Lebih dari sekadar alat transaksi, kartu ini membuka akses ke dunia penuh kemewahan,” ujar Vira.
Tak hanya menawarkan produk finansial unggulan, BNI Private juga memperluas jangkauannya secara internasional dengan menghadirkan layanan Wealth Management Singapore. Layanan ini memungkinkan nasabah mengakses berbagai instrumen investasi global yang dikurasi oleh tim penasihat ahli, lengkap dengan manfaat eksklusif di Singapura.
Sebagai tambahan daya tarik, BNI juga menawarkan program Welcome Reward berupa iPhone 16 Pro Max bagi nasabah perorangan yang melakukan penempatan dana minimal Rp20 miliar. Untuk informasi lebih lanjut terkait promo BNI Private dapat diakses melalui https://bni.co.id/private.
“Dengan serangkaian manfaat premium dan layanan personal yang kami hadirkan, BNI Private siap menjadi solusi keuangan menyeluruh bagi nasabah HNWI yang mendambakan kenyamanan, eksklusivitas, dan nilai lebih dalam setiap keputusan investasi mereka,” pungkas Corina.