IKNPOS.ID – Pi Network, proyek kripto yang sejak awal mencuri perhatian karena model mining ramah ponsel, akan menjadi salah satu bintang utama di Consensus 2025 ajang tahunan bergengsi industri blockchain global yang akan berlangsung pada 14–16 Mei 2025.
Acara ini digelar di Toronto dan diprediksi dihadiri lebih dari 20.000 peserta dari 100+ negara, termasuk para investor kripto, pengembang software, dan eksekutif senior perusahaan Web3 ternama.
Tapi bukan hanya soal skalanya. Yang bikin heboh? Nicolas Kokkalis, pendiri Pi Network, dikonfirmasi akan menjadi pembicara!
Sosok misterius yang jarang muncul ke publik ini kabarnya akan memaparkan rencana ekspansi desentralisasi serta penerapan luas platform Pi Network.
Nicolas Kokkalis Akhirnya Muncul di Panggung Besar
Buat para pionir dan penggemar Pi Network, momen ini seperti penantian panjang yang akhirnya terjawab.
Nicolas Kokkalis dikenal sebagai sosok visioner di balik pengembangan Pi Network sejak 2019, tapi selama ini ia memilih low profile.
Kini, di Consensus 2025, dia siap tampil dan membeberkan strategi adopsi Pi Platform dan roadmap masa depan Pi.
Selain Kokkalis, nama-nama beken seperti Bo Hines dan Eric Trump juga dijadwalkan hadir.
Event ini bakal jadi ladang emas untuk meningkatkan kesadaran publik (awareness) terhadap Pi Network, membangun kepercayaan dari institusi dan pengguna retail, dan membuka pintu untuk kemitraan strategis.
Mengapa Consensus 2025 Penting untuk Pi Network?
Bukan cuma soal tampil di panggung internasional. Consensus 2025 diyakini jadi momentum krusial buat Pi Network membuktikan keseriusannya.
Pasalnya, aset gabungan dari para peserta yang hadir di acara ini mencapai lebih dari $4 triliun.
Ini bisa mendorong eksposur platform Pi Network, memperluas jangkauan ekosistemnya, hingga menarik investor besar yang selama ini masih wait and see.
Tantangan yang Harus Diselesaikan Sebelum Acara Dimulai
Namun, bukan berarti jalan menuju panggung mulus begitu saja. Seorang analis blockchain populer dengan nama alias Dr Altcoin, menyuarakan kritik terhadap Pi Core Team (PCT) yang dianggap belum menyelesaikan beberapa pekerjaan rumah penting menjelang event besar ini.
Salah satu isu terbesarnya adalah proses KYB (Know Your Business) yang berjalan lambat.
Menurut Dr Altcoin, semua bisnis yang ingin beroperasi dalam ekosistem Pi wajib menyelesaikan proses KYB. Tanpa ini, fitur-fitur dalam Pi Network tidak bisa digunakan secara maksimal.
Kasus yang jadi sorotan adalah Pidaoswap, proyek NFT yang awalnya dibangun di atas Pi Network, namun akhirnya pindah ke BNB Chain karena keterbatasan jaringan Pi saat ini.
Hal ini memicu kekhawatiran dari komunitas, bahwa lambannya pengurusan KYB bisa menghambat pertumbuhan ekosistem.