Tips Menghadapi Cuaca Ekstrem
Agar tetap aman dan nyaman saat cuaca tidak menentu seperti ini, berikut beberapa tips simpel yang bisa kamu ikuti:
-
Cek prakiraan cuaca harian dari BMKG sebelum beraktivitas.
-
Gunakan pakaian yang sesuai, terutama yang menyerap keringat dengan baik.
-
Bawa payung atau jas hujan setiap kali keluar rumah, terutama siang ke malam.
-
Hindari berteduh di bawah pohon besar atau baliho saat terjadi petir.
-
Matikan peralatan elektronik saat terjadi petir untuk menghindari kerusakan akibat sambaran listrik.
Cuaca Kalimantan Timur hari ini benar-benar patut diwaspadai, terutama buat kamu yang tinggal atau beraktivitas di kawasan seperti IKN, Tanjung Redeb, dan Kutai Barat.
BMKG Kalimantan Timur sudah mengingatkan potensi hujan lebat, angin kencang, hingga petir. Tetap waspada, jaga kesehatan, dan pastikan kamu selalu update info cuaca, ya!