IKNPOS.ID – Siapa bilang KTP cuma buat buka rekening bank atau daftar SIM? Di bulan Mei 2025 ini, satu nomor di KTP kamu alias NIK (Nomor Induk Kependudukan) bisa bikin kamu dapat uang bantuan dari pemerintah.
Iya, serius! Pemerintah lewat Kementerian Sosial lagi-lagi mencairkan bantuan sosial (bansos) untuk masyarakat yang masuk dalam kategori rentan.
Dan yang paling enak: cara cek dan klaim-nya sekarang makin mudah. Cukup lewat HP dari rumah, atau kalau sekalian jalan, kamu bisa mampir ke kantor kelurahan terdekat.
3 Jenis Bansos yang Cair Bulan Mei 2025
Kalau kamu masuk dalam data DTSEN (Data Terpadu Sosial Ekonomi Nasional) yang sekarang jadi pengganti DTKS, ada tiga jenis bansos yang bisa kamu klaim:
1. BPNT (Bantuan Pangan Non-Tunai) – Rp200.000/Bulan
Biasa juga dikenal dengan sebutan Kartu Sembako, bantuan ini diberikan kepada keluarga miskin dan rentan agar bisa memenuhi kebutuhan pokok harian.
-
Nominal: Rp200.000 per bulan
-
Dicairkan: April–Juni 2025 (tahap 2)
-
Cara pakai: Belanja kebutuhan pokok di e-Warung
2. PIP (Program Indonesia Pintar) – Rp225.000 s/d Rp1.800.000
Buat kamu yang punya anak sekolah, jangan sampai lewatkan bantuan ini!
-
SD: Rp225.000 – Rp450.000
-
SMP: Rp375.000 – Rp750.000
-
SMA/SMK: Rp900.000 – Rp1.800.000
-
Dana langsung ditransfer ke rekening siswa atau wali
-
Wajib punya KIP atau diusulkan oleh sekolah
3. PKH (Program Keluarga Harapan) – Tergantung Kategori
Bantuan ini lebih bersyarat, diberikan kepada:
-
Ibu hamil
-
Anak usia dini (balita)
-
Anak sekolah
-
Lansia
-
Penyandang disabilitas
PKH tahap kedua juga sedang cair bulan ini. Uangnya langsung ditransfer ke rekening masing-masing penerima manfaat.
Siapa Aja yang Bisa Terima Bansos Ini?
Syarat umum untuk bisa mendapatkan salah satu dari tiga bansos di atas antara lain:
- Terdaftar dalam DTSEN (Data Terpadu Sosial Ekonomi Nasional)
- Memegang Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) untuk BPNT dan PKH
- Memiliki KIP (Kartu Indonesia Pintar) untuk PIP
- Berasal dari keluarga miskin atau rentan
- Diusulkan oleh sekolah atau kelurahan bila belum tercatat
Cara Cek dan Klaim Bansos Cuma Pakai NIK KTP
Kalau dulu kamu harus datang ke kantor Dinas Sosial atau nunggu info dari RT/RW, sekarang tinggal duduk manis dan cek langsung pakai NIK KTP kamu. Ini dia caranya: