IKNPOS.ID – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Timur (Kaltim) segera melaksanakan program Makan Bergizi Gratis (MBG) merupakan program Presiden Prabowo Subianto. Namun program MBG mulai dari wilayah pesisir dan terpencil,
Wakil Gubernur Kaltim H Seno Aji mengatakan pemprov siap merealisasikan program MBG. Namun tahap awal prioritasnya adalah masyarakat di wilayah pesisir maupun daerah pinggiran di kabupaten dan kota se Kaltim.
“Rencana realisasi program MBG, kita prioritaskan daerah pesisir dulu,” ujar Seno Aji saat meninjau Pasar Sanggam Adji Dilayas Tanjung Redeb dalam monitoring pengendalian inflasi di Kabupaten Berau, Rabu 19 Maret 2025.
Seperti kawasan di Kabupaten Berau, MBG akan mulai dari wilayah pesisir dan daerah yang terpencil. Pelaksanaan MBG ke daerah pesisir itu, lanjutnya sembari menunggu verifikasi Badan Gizi Nasional (BGN) kepada pengembang yang mengelola MBG.
“Kami yakin, wilayah perkotaan akan mendapatkan porsi yang tepat pada akhirnya nanti,” jelasnya.
Wagub Seno berharap bahan baku untuk peogram MBG nantinya lebih mengutamakan penyerapan produk petani dan pelaku usaha lokal.
“Prinsipnya, untuk kebutuhan MBG, kita harap bahan baku merupakan produk lokal,” harapnya.
Kaltim merupakan salah satu provinsi yang belum melaksanakan MBG. Hal ini belum terlaksana, karena terkendala anggaran dan geografis.
Terkait kendala geografis, Kaltim memiliki banyak daerah terpencil sehingga sulit mengakses layanan makan bergizi.