IKNPOS.ID – Rumor terbaru menyebutkan bahwa Sony kemungkinan akan meluncurkan game baru dari seri God of War pada akhir tahun 2025.
Namun, game ini bukan merupakan sekuel langsung dari God of War Ragnarök, melainkan sebuah proyek sampingan yang kembali ke latar mitologi Yunani dari seri aslinya.
Spekulasi ini muncul seiring dengan perayaan ulang tahun ke-20 franchise God of War, di mana Sony memberikan pembaruan gratis untuk God of War Ragnarök sebagai bagian dari perayaannya.
Sementara itu, Santa Monica Studio, pengembang di balik franchise ini, masih belum memberikan konfirmasi mengenai proyek terbaru yang sedang mereka garap.
Namun, berbagai sumber menyebutkan bahwa studio ini tengah mengerjakan versi remaster dari beberapa judul klasik dalam seri ini.
God of War Spinoff Berlatarkan Mitologi Yunani?
Kabar terbaru menyebutkan bahwa proyek terbaru God of War bukanlah kumpulan remaster, melainkan sebuah game sampingan yang tetap berada di semesta God of War.
Informasi ini diungkapkan oleh jurnalis Jeff Grubb dari Giant Bomb, yang menyebut bahwa game ini akan rilis sekitar akhir tahun 2025.
“Banyak yang terus bertanya tentang proyek ini, jadi saya mencoba mencari informasi lebih lanjut. Saya bisa mengatakan bahwa masih ada proyek God of War dengan latar Yunani yang direncanakan rilis tahun ini, tetapi itu bukan koleksi remaster. Ini adalah proyek sampingan dengan cerita baru,” ungkap Grubb melalui platform Bluesky dikutip Selasa 25 Maret 2025.
Tidak Ada Koleksi Remaster, Tapi Akan Ada Pengumuman Besar?
Grubb juga mengungkapkan bahwa dirinya tidak mendapatkan informasi mengenai koleksi remaster yang sebelumnya dirumorkan.
Namun, seorang sumber menyebut bahwa pengumuman terkait game baru God of War bisa saja dilakukan saat perayaan ulang tahun ke-20 franchise ini.
“Saya tidak pernah mendapatkan informasi terkait koleksi remaster. Tetapi ketika saya bertanya kepada salah satu sumber mengenai rumor ini, mereka mengatakan bahwa God of War kemungkinan besar tidak akan muncul di State of Play, tetapi sesuatu bisa diumumkan di hari peringatan franchise ini,” tambahnya.