IKNPOS.ID – Informasi terbaru mengenai seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2025 semakin banyak dicari masyarakat.
Berdasarkan pola tahun sebelumnya, rekrutmen CPNS 2025 diprediksi akan dimulai pada Februari 2025.
Sementara itu, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN RB) Rini Widyantini menyebutkan bahwa ada sekitar 300-400 ribu formasi yang belum terisi dan berpotensi dibuka dalam seleksi CPNS 2025.
Pemerintah telah memberikan bocoran mengenai jadwal seleksi CPNS 2025, meskipun belum ada pengumuman resmi. Jika mengacu pada tahun lalu, berikut perkiraan timeline pendaftaran:
- Pengumuman Formasi: 20 – 25 Februari 2025
- Pendaftaran Tes Administrasi: 3 – 8 Maret 2025
- Tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD): 17 – 26 Maret 2025
- Tes Seleksi Kompetensi Bidang (SKB): April 2025
- Pengumuman Akhir: Mei 2025
Link Pendaftaran CPNS 2025
Pendaftaran CPNS 2025 akan dilakukan melalui portal resmi SSCASN BKN yang dapat diakses melalui:
Pastikan untuk selalu mengecek informasi terbaru di situs tersebut guna mendapatkan update resmi dari pemerintah.
Formasi CPNS 2025 dengan Peluang Lulus Terbesar
Setiap tahun, beberapa instansi memiliki jumlah pelamar yang lebih sedikit, sehingga peluang lulus menjadi lebih besar. Berikut daftar 30 instansi pusat dengan jumlah pelamar CPNS 2024 paling sedikit:
- Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan
- Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi
- Badan Riset dan Inovasi Nasional
- Sekretariat Jenderal Komnas HAM
- Sekretariat Jenderal MPR
- Badan Pembinaan Ideologi Pancasila
- Sekretariat Jenderal WANTANNAS
- Badan Nasional Penanggulangan Terorisme
- Sekretariat Jenderal Komisi Yudisial
- Badan Informasi Geospasial
- Badan Narkotika Nasional
- Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan
- Sekretariat Jenderal Dewan Perwakilan Daerah
- Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal
- Sekretariat Jenderal Dewan Nasional Kawasan Ekonomi Khusus
- Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah
- Lembaga Administrasi Negara
- Badan Keamanan Laut RI
- Badan Nasional Penanggulangan Bencana
- Badan Siber dan Sandi Negara
- Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia
- Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian
- Badan Kepegawaian Negara
- Komisi Pemberantasan Korupsi
- Kementerian Luar Negeri
- Perpustakaan Nasional RI
- Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
- Arsip Nasional Republik Indonesia
- Kementerian Pemuda dan Olahraga
- Kementerian Perdagangan
Syarat dan Cara Daftar CPNS 2025 untuk Lulusan SMA
1. Persyaratan Umum
- Warga Negara Indonesia (WNI)
- Usia minimal 18 tahun dan maksimal 35 tahun
- Tidak memiliki catatan kriminal
- Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat dari PNS atau instansi lainnya
- Sehat jasmani dan rohani
- Tidak memiliki ketergantungan terhadap narkotika
2. Dokumen Persyaratan
Berikut daftar dokumen yang wajib disiapkan:
- Kartu Keluarga (KK)
- Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Ijazah dan transkrip nilai SMA sederajat
- Pas foto dengan latar belakang merah
- Surat lamaran yang ditandatangani
- Surat pernyataan tidak pernah dipidana
- Dokumen tambahan (sesuai persyaratan instansi yang dilamar)
3. Cara Mendaftar CPNS 2025
- Akses portal SSCASN BKN di https://sscasn.bkn.go.id
- Buat akun menggunakan NIK dan email aktif
- Login ke akun SSCASN dan lengkapi biodata
- Pilih instansi dan formasi yang sesuai dengan kualifikasi
- Unggah dokumen persyaratan sesuai ketentuan
- Cek kembali data yang telah diinput dan pastikan semuanya benar
- Submit pendaftaran dan unduh kartu pendaftaran
Efisiensi Anggaran 2025 Pengaruhi Formasi CPNS?
Pemerintah tengah melakukan efisiensi anggaran untuk tahun 2025. Hal ini berpotensi mempengaruhi jumlah formasi CPNS 2025.