IKNPOS.ID – Keberadaan dan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) diharapkan dapat dimanfaatkan dengan maksimal oleh masyarakat Kalimantan Timur (Kaltim).
Harapan itu diungkapkan Anggota DPRD Katim, M. Samsun. Menurutnya, keberadaan IKN diharapkan tidak hanya menjadi pusat pemerintahan, tetapi juga mendorong percepatan kemajuan di berbagai sektor, seperti ekonomi, infrastruktur, pendidikan, dan kesehatan.
“Kaltim memiliki potensi besar untuk berkembang pesat dengan adanya IKN. Dengan sinergi antara pemerintah pusat dan daerah, serta dukungan dari masyarakat, daerah ini dapat memanfaatkan peluang yang ada untuk menciptakan lapangan kerja, meningkatkan daya saing, dan memperkuat sektor-sektor utama seperti pariwisata, energi, dan industri,” kata Samsun, Senin, 13 Januari 2025.
Menurut Samsun, salah satu kunci keberhasilan dalam memanfaatkan peluang IKN adalah dengan meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Kaltim.
Pemerintah daerah harus fokus pada pendidikan dan pelatihan keterampilan agar masyarakat setempat siap untuk bersaing dan mengambil bagian dalam pembangunan IKN, baik sebagai tenaga kerja terampil maupun pengusaha lokal.
Selain itu, M Samsun juga menekankan pentingnya pembangunan infrastruktur yang memadai. Jalan, jembatan, dan fasilitas transportasi lainnya harus diprioritaskan agar konektivitas antarwilayah semakin baik, serta memudahkan distribusi barang dan jasa.
Menurutnya, dengan infrastruktur yang memadai, Kaltim dapat menjadi pusat ekonomi yang berkembang dan menarik investor.
Pemanfaatan IKN tidak hanya berfokus pada kepentingan jangka pendek, tetapi juga memperhatikan dampak jangka panjang bagi kesejahteraan masyarakat Kaltim.
Dengan perencanaan yang matang dan komitmen semua pihak, IKN diharapkan menjadi katalisator bagi kemajuan Kaltim di masa depan.