IKNPOS.ID – Kota Balikpapan kembali dilanda krisis air bersih. Krisis air bersih yang terjadi secara berulang-ulang di Balikpapan itu disebut akibat pertumbuhan industri dampak dari keberadaan Ibu Kota Nusantara (IKN).
Pemerintah dan DPR Kota Balikpapan tengah mencari solusi mengatasi krisis air bersih, salah satunya menggagas pengolahan air laut atau mengambil air dari Sungai Mahakam. Bahkan Balikpapan terpikir untuk membeli air bersih ke Penajam Paser Utara.
Anggota DPRD Kalimantan Timur (Kaltim), Sigit Wibowo, mengatakan, pertumbuhan populasi dan industri menyebabkan kebutuhan air bersih meningkat.
Sedangkan untuk memenuhi kebutuhan air bersih, masyarakat Balikpapan sangat bergantung pada Waduk Teritip dan Waduk Manggar.
Namun, debit air dari kedua waduk saat ini terus menurun, terutama ketika musim kemarau datang. Akibatnya, Balikpapan mengalami defisit air bersih hingga 1.900 liter per detik.
“Ini adalah dampak dari perubahan iklim dan tingginya penggunaan air. Sumber baku yang ada sudah tidak lagi mencukupi,” ungkap Sigit Wibowo, beberapa Waktu lalu.
Salah satu solusi yang sempat diusulkan adalah mengolah air laut menjadi air bersih.
Namun, biaya pengolahannya mencapai Rp30 ribu per liter, yang dianggap terlalu mahal untuk diterapkan secara luas.
Alternatif lain yakni, membawa air dari Sungai Mahakam di Samarinda.
Meskipun ide ini dianggap masuk akal, namun rupanya, proses implementasinya membutuhkan waktu yang cukup lama karena harus melalui kajian teknis dan pengadaan infrastruktur.
Tak hanya itu, rupanya Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan, kata Sigit, juga pernah mempertimbangkan untuk membeli air dari Penajam Paser Utara (PPU).
Namun, hingga saat ini, rencana tersebut masih berada dalam tahap pembahasan dan belum mencapai kesepakatan.
“Dalam upaya mencari solusi jangka pendek, Pemkot Balikpapan mengajukan permintaan kepada Pemerintah Pusat untuk menjual air dari Bendungan Sepaku. Namun, hal ini juga membutuhkan kajian lebih lanjut,” bebernya.
Sebagai solusi jangka panjang, Sigit Wibowo mengusulkan pembangunan saluran air dari Loa Kulu ke Kot Balikpapan.