IKNPOS.ID – Ratusan investor dari Thailand menggelar diskusi dengan Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) beberapa waktu lalu.
Namun, hingga kini belum ada investor Thailand yang menanamkan investasinya di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.
Kabarnya, para investor Thailand masih wait and see untuk membenamkan investasi di IKN ibu kota masa depan Indonesia itu.
Hal itu diakui Duta Besar RI untuk Thailand Rachmat Budiman. Kepada awak media, Rachmat mengungkapkan hubungan sebenarnya Indonesia – Thailand.
Menurutnya kedua negara merupakan contoh harmonis kerja sama dan kompetisi di ASEAN.
“Hubungan Indonesia dengan Thailand ini berlangsung dengan sangat baik. Indonesia dan Thailand seperti dua ekonomi terbesar di ASEAN selalu bersama-sama dalam bekerja sama dan kompetisi,” ujarnya, Sabtu 19 Oktober 2024.
Kedua negara berkompetisi positif untuk bersaing mencapai hasil terbaik.
Namun Rachmat mengakui jumlah investor Thailand tak sebanyak tetangga lain seperti Singapura. Sejumlah tantangan dihadapi investor dan menghambat investasi baik oknum maupun sistem.
Meskipun demikian, hubungan antara Indonesia dengan Thailand saat ini semakin meningkat.
“Buktinya adalah dalam waktu ini aja bahkan tiga perbankan masuk. Jadi artinya memang Indonesia sebagai negara dengan populasi yang besar menarik secara bisnis,” imbuhnya.
Tetapi khusus di IKN, Thailand masih wait and see untuk menanamkan investasinya.
“Saat menggelar forum diskusi yang mengundang otorita IKN, sekitar 200 investor Thailand datang. Peserta cukup banyak dan antusias,” jelasnya.
“Walaupun belum semua pihak langsung mengambil langkah konkret, namun antusiasme nya nyata,” tambahnya.