IKNPOS.ID – Sepanjang Januari hingga Oktober 2024, tercatat ada 1.184 kasus demam berdarah dengue di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Kalimantan Timur (Kaltim). Dari jumlah itu, 50% kasus menimpa para pekerja konstruksi di Ibu Kota Nusantara (IKN), dengan rata-rata kasus tiap bulan mencapai 50 pasien.
Entomolog Kesehatan Dinas Kesehatan Kabupaten PPU, Harjito Poncowaluyo dalam sosialisasi pencegahan DBD, Jumat 25 Oktober 2024, mengungkapkan meski saat ini jumlah kasus sudah mulai melandai, namun kewaspadaan terhadap gigitan nyamuk Aedes aegypti harus terus ditingkatkan di IKN.
Apalagi, saat ini sudah memasuki musim penghujan, yang memiliki potensi perkembang biakan nyamuk penyebab demam berdarah dengue lebih tinggi.
“Untuk kasus demam berdarah yang ada di Kabupaten PPU ini kurang lebih ada 1.184 dan 50% itu berada di Kecamatan Sepaku, berada di IKN. Saat ini, untuk yang ada di kecamatan sepaku itu tidak ada kasus kematian,” kata Harjito.
Sosialisasi pencegahan demam berdarah dengue ini disambut antusias para pekerja di IKN. HSE Medis Proyek Jalan Feeder IKN, Retno Laras menuturkan, sosialisasi seperti ini sangat dibutuhkan para pekerja sebagai pengingat diri agar lebih peduli terhadap kesehatannya
“Ini perlu untuk mencegah dan menangani kejadian DBD di sekitar IKN, karena kebanyakan pekerja di IKN memang kurang aware dan kurang peduli dengan dirinya,” jelas Retno.