“Hotel tersebut disiapan untuk tamu negara. Tapi kalau nanti tambah lagi sebagian bisa di Hotel Nusantara,” imbuhnya.
Pihaknya juga telah menyiapkan hotel di Balikpapan untuk mengantisipasi banyaknya tamu yang datang ke IKN. Saat ini, perjalanan dari IKN ke Balikpapan sudah tidak menjadi masalah karena telah ada jalan tol.
Danis menegaskan, infrastruktur dasar dijamin telah siap dan aman. Selain itu listrik, air, internet dan pelayanan dasar masyarakat sudah tersedia.
Air bersih sudah tersedia di Gedung Utama di IKN termasuk Istana dan Kantor Presiden. Bahkan air bersih tersebut bisa langsung diminum sesuai hasil uji dan sertifikasi dari Sucofindo merupakan lembaga survei.
Lebih lanjut dijelaskan,, saat ini telah ada 12 menara rusun ASN. Setiap menara memiliki kapasitas 60 unit apartemen. Sebanyak 12 Menara itu diperkirakan bisa menampung sekitar 2.000 orang lebih ASN.