Home Pemerintahan Bandara IKN-Sepinggan Segera Dilelang, Pemerintah Buka Kesempatan Buat Perusahaan Asing
Pemerintahan

Bandara IKN-Sepinggan Segera Dilelang, Pemerintah Buka Kesempatan Buat Perusahaan Asing

Share
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memastikan, uji coba infrastruktur Bandara IKN pada Juli 2024 mendatang.
Share

IKNPOS.ID – Pengelolaan Bandara Nusantara Ibu Kota Nusantara (IKN) dan Sepinggan, Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim) segera dilelang.

Pemerintah akan membuka kesempatan kepada perusahana asing untuk mengikuti lelang integrasi pengelolaan bandara IKN dan Sepinggan, Balikpapan tersebut.

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan lelang akan dilaksanakan dengan skema Kerja sama Pemerintah Badan Usaha (KPBU).

Pelelangan Bandara Nusantara di IKN dan Sepinggan Balikpapan harus dilakukan karena penunjukan perusahaan asing tidak diperbolehkan.

“Karena kalau penunjukan (perusahaan asing) nggak boleh itu, (harus) dilelang,” kata Budi saat ditemui di Gedung DPR RI, Jakarta, Rabu  11 September 2024.

Namun, rencana lelang itu belum disampaikan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi). Pihaknya akan menyampaikan rencana lelang kepada Presiden Jokowi untuk meminta persetujuan.

Pihaknya lebih dulu membuat proposal integrasi pengelolaan  bandara.

Bandara Sepinggan dan Bandara IKN akan di bawah satu entitas pengelolaan yang sama, yakni Angkasa Pura Indonesia dan pihak asing.

Rencananya, Bandara IKN akan berfokus pada penerbangan internasional, sementara Bandara Sepinggan melayani penerbangan domestik.

Share
Related Articles
Presiden Prabowo lakukan lawatan pertama ke IKN.
Pemerintahan

DPR Sebut Kunjungan Presiden Bantah Spekulasi Pembangunan IKN Proyek Mubazir

IKNPOS.ID - Kunjungan perdana Presiden Prabowo Subianto ke Ibu Kota Nusantara (IKN),...

Kepala OIKN Basuki Hadimuljono menyambut kedatangan Presiden Prabowo ke IKN.
Pemerintahan

Pak Bas: Kunjungan Presiden ke IKN Penegasan Komitmen Pemerintah pada Keberlanjutan Nusantara

IKNPOS.ID - Kunjungan perdana Presiden Prabowo Subianto ke Ibu Kota Nusantara (IKN),...

MENDARAT DI JANTUNG NUSANTARA, Kedatangan Prabowo di IKN Sinyal Kuat Politik
Pemerintahan

MENDARAT DI JANTUNG NUSANTARA! Kedatangan Prabowo di IKN Sinyal Kuat Politik

IKNPOS.ID - Presiden Prabowo Subianto, melakukan kunjungan perdananya ke Ibu Kota Nusantara...

Pemerintahan

Pemohon Uji Materiil UU IKN Sebut Belum Ada Kepastian Hukum Pemindahan Ibu Kota Negara

IKNPOS.ID - Setelah DKI Jakarta tidak lagi menjadi Ibu Kota Negara sesuai...