IKNPOS.ID – Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung mengungkapkan agenda Presiden Joko Widodo (Jokowi) selama berkantor di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.
Salah satu kegiatan utama yang dijadwalkan adalah pelaksanaan sidang kabinet paripurna.
“Pada tanggal 11 September, Presiden masih akan memimpin sidang kabinet paripurna di IKN, dan saya harus mempersiapkan hal tersebut,” ungkap Pramono di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Sabtu, 7 September 2024.
Pramono menjelaskan bahwa saat ini fokus utamanya adalah mempersiapkan sidang kabinet serta beberapa pekerjaan kenegaraan yang harus segera diselesaikan. Mengingat tanggung jawabnya yang masih harus dijalankan, ia belum bisa mengundurkan diri dari jabatan Seskab dalam waktu dekat ini.
Pramono, yang telah menyatakan akan maju sebagai calon gubernur Jakarta, berencana mengundurkan diri dari jabatan Seskab pada 22 September 2024.
Namun, sebelum itu, ia merasa perlu memastikan bahwa semua urusan kenegaraan, termasuk laporan risalah dan berbagai tugas dalam era transisi pemerintahan, disiapkan dengan baik.
“Saya harus mempersiapkan semuanya dengan sebaik-baiknya, termasuk laporan risalah dan hal-hal lain dalam pergantian kekuasaan ini, yang sedang dikerjakan saat ini,” tutup Pramono.