Home News Presiden Jokowi Sebut Upacara HUT Ke-79 RI di IKN Berjalan Baik
News

Presiden Jokowi Sebut Upacara HUT Ke-79 RI di IKN Berjalan Baik

Share
Share

IKNPOS.ID – Momen bersejarah telah terukir di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur (Kaltim). Kali pertama peringatan Detik-Detik Proklamasi dan pengibaran Bendera Merah Putih dalam rangka HUT ke-79 RI dihelat di bumi Kaltim.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut pelaksanaan upacara HUT Ke-79 RI di Istana Garuda IKN, Sabtu 17 Agustus 2024 berjalan dengan baik.

“Terima kasih, upacara berjalan dengan baik. Bubarkan,” kata Presiden Jokowi yang bertindak sebagai Inspektur Upacara kepada Komandan Upacara Kolonel Inf Nur Wahyudi.

Usai mengomandoi hormat senjata kepada Presiden Jokowi, pasukan upacara kemudian diistirahatkan untuk menyaksikan demo udara Garuda Flight.

Pelaksanaan upacara yang bergulir sejak pukul 09.00 WITA dimulai dengan prosesi penyerahan replika Sang Saka Merah Putih dari Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono kepada personel petugas Paskibraka pembawa baki atas nama Livenia Evelyn Kurniawan asal Kalimantan Timur.

Sekitar pukul 09.55 WITA, Presiden Jokowi beserta Ibu Negara Iriana Joko Widodo dan presiden terpilih Prabowo Subianto memasuki tempat upacara dan menuju mimbar kehormatan.

Presiden Jokowi dan Ibu Negara tampak mengenakan pakaian adat khas Kutai berjalan dari Istana Negara menuju ke panggung kehormatan. Presiden Jokowi dan Iriana berjalan di atas karpet merah.

Peringatan Detik-detik Proklamasi ditandai dengan suara tembakan meriam 17 kali, sirene, beduk di masjid-masjid, serta lonceng di gereja-gereja, dibunyikan selama satu menit.

Upacara dilanjutkan dengan proses pengibaran Bendera Merah Putih. Proses ini juga diikuti bersama oleh semua peserta upacara di Istana Merdeka Jakarta.

Share
Related Articles
WNI diculik bajak laut di Gabon
News

Breaking News! 4 WNI Jadi Korban Penculikan Bajak Laut Bersenjata di Perairan Gabon

IKNPOS.ID - Kabar mengejutkan datang dari perairan Afrika Tengah setelah sejumlah Warga...

Peringatan dini banjir rob BMKG
News

Waspada Fenomena Fase Bulan Baru, BMKG Peringatkan Potensi Banjir Rob di Pesisir Indonesia hingga Februari 2026

IKNPOS.ID - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menerbitkan peringatan dini mengenai...

gempa Maluku Barat Daya
News

Gempa Magnitudo 5,2 Guncang Perairan Maluku Barat Daya, BMKG Pastikan Tak Berpotensi Tsunami

IKNPOS.ID – Gempa bumi tektonik berkekuatan magnitudo 5,2 mengguncang wilayah perairan Maluku...

News

Trump bakal Temui Maria Machado dari Oposisi Venezuela di Washington

IKNPOS.ID - Presiden Amerika Serikat Donald Trump bertemu dengan Maria Corina Machado,...