Home News Penjualan Kendaraan Toyota di Wilayah IKN Meningkat Tajam
News

Penjualan Kendaraan Toyota di Wilayah IKN Meningkat Tajam

Share
Share

IKNPOS.ID – Penjualan kendaraan Toyota di wilayah Ibu Kota Nusantara (IKN) dan Bali mengalami peningkatan signifikan dibandingkan dengan daerah-daerah lain di Indonesia.

Marketing Director PT Toyota Astra Motor (TAM), Anton Jimmi Suwandy, mengungkapkan bahwa Kalimantan Timur, lokasi pembangunan IKN, serta Bali menjadi dua wilayah yang menunjukkan tren penjualan positif di tengah penurunan yang terjadi di provinsi lain.

“Semua wilayah itu kan, semua provinsi turun, kecuali dua wilayah tertentu. Satu adalah Kalimantan Timur, satu lagi Bali,” ujar Anton Jimmi Suwandy saat berbicara kepada wartawan pada Rabu, 28 Agustus 2024.

Anton menjelaskan bahwa peningkatan penjualan ini didorong oleh beberapa faktor, terutama aktivitas konstruksi yang sedang marak di Kalimantan Timur terkait pembangunan IKN.

Proyek-proyek besar di wilayah tersebut telah meningkatkan mobilitas dan kebutuhan akan kendaraan, baik untuk transportasi bahan bangunan maupun kebutuhan sehari-hari.

“Kaltim mungkin saya rasa karena konstruksi IKN itu memberikan banyak investasi buat lokal,” jelas Anton.

Menurutnya, mobilitas untuk menyuplai bahan-bahan pokok dan material konstruksi ke kawasan IKN juga berkontribusi terhadap lonjakan penjualan Toyota di wilayah tersebut dan sekitarnya.

Anton juga menyebut bahwa daerah Palu di Sulawesi Tengah, yang ternyata menjadi salah satu penyedia material dan bahan makanan untuk IKN, turut merasakan pertumbuhan pasar kendaraan.

“Jadi daerah sekitar dari IKN itu juga mengalami pertumbuhan untuk market-nya,” tambahnya.

Selain Kalimantan Timur, Bali sebagai destinasi wisata utama di Indonesia juga menunjukkan peningkatan penjualan kendaraan Toyota.

Anton menyatakan bahwa kawasan wisata ini terus memberikan kontribusi yang signifikan bagi penjualan Toyota di Indonesia. “Jadi Bali masih cukup naik,” ungkapnya.

Meskipun demikian, Anton belum bisa menyebutkan angka detail dari peningkatan penjualan di kedua wilayah tersebut.

Namun, pencapaian ini merupakan kabar baik bagi PT Toyota Astra Motor, terutama setelah berhasil membukukan sekitar 6.202 Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024.

Share
Related Articles
Fasilitas canggih IKN siap huni
News

Isu Kota Hantu Terpatahkan? PSI Nilai IKN Justru Makin Dilirik Investor Asing

IKNPOS.ID - Masuknya investasi asing ke proyek Ibu Kota Nusantara (IKN) kembali...

News

CATAT! Pemenang Sayembara Desain Pusat Kebudayaan Nusantara IKN Bakal Diumumkan 30 Januari 2026

IKNPOS.ID - Pemerintah melalui Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN), bekerja sama dengan...

Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa menargetkan permasalahan Morgan Stanley Capital International (MSCI) akan selesai sebelum Maret.
News

Masalah MSCI Belum Beres, Purbaya Ancam Datangi BEI

iknpos.id - Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa menargetkan permasalahan Morgan Stanley Capital...

MENKEU PURBAYA GERAM, 40 Perusahaan China Diduga Manipulasi KTP & Pajak
News

Purbaya Sebut Penunjukan Wamenkeu Tunggu Keputusan Prabowo

iknpos.id  Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa menyatakan bahwa penunjukan Wakil Menteri...