Home Pemerintahan PAN-RB dan Otorita IKN Siapkan Infrastruktur Digital ASN di Nusantara
Pemerintahan

PAN-RB dan Otorita IKN Siapkan Infrastruktur Digital ASN di Nusantara

Share
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas usai mengikuti Sidang Kabinet Paripurna di IKN, Senin 12 Agustus 2024. Foto: Humas KemenPAN-RB
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas usai mengikuti Sidang Kabinet Paripurna di IKN, Senin 12 Agustus 2024. Foto: Humas KemenPAN-RB
Share

IKNPOS.ID – Infrastruktur digital dalam penerapan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) bagi ASN di IKN (Ibu Kota Nusantara) sedang disiapkan.

Ini menjadi tugas Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) bersama Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN).

“Bagaimana infrastruktur digitalnya sekarang orang banyak lihat bangun fisik semua infrastruktur digital. Inilah yang kemarin dalam rapat kabinet paripurna, kita sampaikan kepada Presiden. Kita terus berkoordinasi dengan OIKN agar infrastruktur digital ini tersiapkan secara baik,” ujar MenPAN-RB Abdullah Azwar Anas di Jakarta, Rabu, 14 Agustus 2024.

Kesiapan infrastruktur digital ini, lanjut Anas, penting agar para aparatur sipil negara (ASN) dapat bekerja dengan konsep digital.

Selain itu, dijelaskan soal pola kerja baru ASN melalui penerapan shared offices di IKN untuk meningkatkan koordinasi dan kolaborasi antar-instansi pemerintah.

Shared offices yang dimaksud tersebut, yakni pada satu gedung kantor atau bahkan satu lantai yang sama akan terdapat beberapa instansi pemerintah antar-rumpun kementerian/lembaga.

Ruang kerja bersama tersebut terbagi menjadi empat gedung kementerian koordinator.

Dia mencontohkan di negara-negara lain seperti Australia dan Selandia Baru yang telah menerapkan shared offices tersebut.

“Kalau ke Australia, Selandia Baru, banyak negara kalau mau bertemu menteri paling satu lantai, menteri di gedung itu apalagi parlementer. Cuma di kita kan tidak terbiasa padahal di banyak negara terutama yang parlementer itu menteri-menterinya di satu gedung, beda lantai saja,” terang Anas.

Untuk di IKN, lanjutnya, penerapan shared offices sudah ada skenarionya.

Anas menambahkan satu tower Gedung Kemenko nantinya ada delapan menteri yang bekerja di sana.

Share
Related Articles
MENDARAT DI JANTUNG NUSANTARA, Kedatangan Prabowo di IKN Sinyal Kuat Politik
Pemerintahan

MENDARAT DI JANTUNG NUSANTARA! Kedatangan Prabowo di IKN Sinyal Kuat Politik

IKNPOS.ID - Presiden Prabowo Subianto, melakukan kunjungan perdananya ke Ibu Kota Nusantara...

Pemerintahan

Pemohon Uji Materiil UU IKN Sebut Belum Ada Kepastian Hukum Pemindahan Ibu Kota Negara

IKNPOS.ID - Setelah DKI Jakarta tidak lagi menjadi Ibu Kota Negara sesuai...

Presiden Prabowo dijadwalkan mengunjungi IKN.
Pemerintahan

Presiden Prabowo Akan Lakukan Kunjungan Perdana ke Ibu Kota Nusantara

IKNPOS.ID - Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan akan melakukan kunjungan ke Ibu Kota...

Ekosistem energi bersih IKN Pertamina
Pemerintahan

Wujudkan Kota Low Carbon, Otorita IKN dan Pertamina Bangun Ekosistem Energi Bersih Terintegrasi

IKNPOS.ID - Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) memperkuat komitmen pembangunan kota hutan...