IKNPOS.ID – Disway Group menggelar event lomba mancing ‘Disway Mancing 2024’ antar wartawan se-Jabodetabek yang belokasi di Pemancingan Galatama Pancoran Indah, Jalan Triloka VI Pancoran, Jakarta Selatan, Sabtu 24 Agustus 2024.
Kegiatan ini digelar dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia (RI).
Hal itu disampaikan oleh Ketua Panitia Disway Mancing 2024 Ahmad Farizal dalam sambutannya di lokasi, Sabtu 24 Agustus 2024.
“Lomba memancing ini dalam rangka memeriahkan HUT ke-79 RI, untuk peserta mancing ini kita mengundang pokja wartawan se-Jabodetabek. Total ada lebih dari 50 peserta yang ikut,” kata Farizal.
Pria yang biasa disapa Izal ini mengatakan, memancing berupakan salah satu event olahraga kedua yang diselenggarakan oleh Disway Group. Sebelumnya, kata dia, Disway Group telah menggelar turnamen futsal ‘Disway Cup’ pada dalam rangka mempererat tali silaturahmi antar wartawan pada Maret 2024.
“Event perlombaan sebelumnya kita ada Disway cup ya, kalau ini event kedua untuk Disway adakan perlombaan pokja wartawan se-Jabodetabek. Jadi ini merupakan lomba mancing yang pertama kita adakan,” tutur Izal.
Dia berharap, event Disway Mancing akan dilakukan secara rutin ke depannya. Dia juga mengatakan, pihaknya akan menggelar event olahraga lainnya.
“Harapan kita nanti, next ada perlombaan lagi, tapi event macing ini jadi agenda tahunan kita, nanti kita adakan event cabang olahraga lain, seperti badminton, itu rencana kita untuk tahun depan,” tutur Izal.
Bagi pemenang mendapatkan hadiah yang sudah disiapkan panitia. Juara 1 mendapatkan hadiah uang tunai sebesar Rp3 juta, juara 2 Rp2 juta, dan juara 3 sebesar Rp1 juta.
Selain hadiah utama, ada pula doorprize berupa empat unit sepeda serta puluhan elektronik. Event ini juga dihadiri oleh Direktur Disway Group Verry Madur, Koordinator Bisnis Disway Group Hariri, General manager fin.co.id Alan Jhon beserta jajarannya.
Acara ini juga disponsori oleh Kementerian Pemudan dan Olahraga (Kemenpora), Bank Mandiri, Lembaga Penjamin Simpanan (LPS), SIG, Bank BJB, Telkom Indonesia, Sharp, Wahana Honda, All Sedayu Hotel, Bank DKI, Petrokimia Gresik, dan Pupuk Kaltim. Kemudian, Aice, dan Kalbe.