IKNPOS.ID-Pemerintah Kota Balikpapan akan menghentikan layanan Bus Balikpapan City Trans (Bacitra) yang belum lama ini beroperasi.
Pemkot melalui Asisten Tata Pemerintahan Kota Balikpapan Zulfikli menyampaikan bahwa uji coba bus akan dihentikan sementara hingga 1 Agustus.
Bacitra akan kembali beroperasi kembali pada 20 Agustus 2024.
Kata Zulkifli, pemberhentian layanan Bus Bacitra ini dilakukan untuk mendukung acara HUT RI di IKN.
Zulkifli mengatakan, Bacitra merupakan uji coba dari Kementerian Perhubungan untuk mengukur kebutuhan transportasi di Balikpapan.
Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Kota Balikpapan, Adward Skenda Putra, menambahkan, Bacitra akan dievaluasi melibatkan perwakilan trayek, Serikat Pekerja Transpor Indonesia (SPTI), dan Forum Pengusaha Angkot.
Adward juga menekankan pentingnya angkot yang beroperasi memiliki izin trayek dan laik operasi.