Bangunan pertama yang terlihat adalah 2 tower. Posisinya berhadapan.
“Yang kiri tower untuk BIN. Yang kanan Polri. Sekarang masih dalam proses finishing,” jelas Adi.
Terlihat papan bertuliskan: Lokasi Polri Siap Bangun. Dari luar juga tampak AC terpasang di balkon.
Beberapa pekerja konstruksi tampak sedang bekerja. Tidak banyak. Hanya beberapa orang saja.
Ohh ini hari Jumat. Banyak pekerja yang sholat Jumat. Ada yang sholat Jumat di masjid umum di luar lokasi proyek. Biasanya, usai sholat mereka makan siang.
Mobil yang disopiri Arul berjalan perlahan. Sebuah truk menyalip dari sisi kanan. Wussss! Debu beterbangan kemana-mana.
Beberapa meter di depan terlihat perempatan jalan. “Lewat mana Pak,” tanya Arul kepada Adi. “Lurus saja,” jawab Adi.
Kita melewati 1 dari 14 embung yang sedang dibangun. Namanya: Embung C. Letaknya persis di sebelah kiri mobil yang IKNPOS.ID tumpangi.
Embung itu dikerjakan PT Brantas Abipraya (Persero). Bentuknya kolam. Fungsinya menampung air hujan maupun air limpahan.
Air yang ditampung itu dapat dimanfaatkan pada musim kemarau. Atau saat kekurangan air.
Selain itu, embung juga berfungsi mengendalikan luapan air di kawasan di IKN.
Fungsi lain embung juga dapat memperindah kota. Sekaligus mendinginkan suhu udara.
Rencananya, kawasan embung akan ditanami pohon tropis asli Kalimantan. Tujuannya, mengembalikan fungsi hutan dengan konsep Forest City.
Mobil yang disopiri Arul berhenti di dekat jembatan besi. Ada 2 jembatan. Letaknya sejajar. Sisi kiri arah masuk. Sisi kanan arah keluar.
Belum permanen betul. Tapi sangat kokoh. Terlihat lembaran baja di jalur lintasan.
Namun, mobil tidak bisa masuk. Terhalang alat berat yang berhenti tepat di depan jembatan sisi kiri.
Sejumlah pekerja tampak sedang memperbaiki jalan. Dari arah sebaliknya, truk warna merah akan melintas.
Baca Juga
Banyak Anak Muda di Kantor Otorita IKN Balikpapan