IKNPOS.ID – Ketua Satgas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur IKN, Danis Sumadilaga menyatakan telah memantau secara berkala terkait instalasi pengolahan air bersih di IKN (Ibu Kota Nusantara).
Sebelumnya, telah dilakukan pemantauan tes tahap 1, berupa tes mekanikal dan elektrikal atau dry test pada Rabu, 10 Juli 2024.
Tes ini untuk mencegah terjadinya kebocoran yang tidak diinginkan dalam proses pembuatan instalasi pengolahan air bersih tersebut.
“Dini hari kita sedang berada di lokasi instalasi pengolahan air bersih di Intake Sepaku. Sistem ini memiliki sistem pesawat commisioning test agar diatribusi air berjalan dengan baik, ” ujar Danis seperti dikutip dari kanal YouTube BPPW Kaltim pada Sabtu, 13 Juli 2024.
Dry test di commissioning test tahap 1 dinyatakan berhasil alias sukses.
Meskipun tahap 1 tah berhasil, pihaknya masih melakukan upaya commissioning test tahap 2 dan 3.
Tahapan ini menurut Danis sangat penting untuk memastikan air tersedia di IKN. Terutama pada peringatan HUT RI ke-79 pada 17 Agustus nanti.