Home Pemerintahan Naik Garuda Indonesia, Pekerja IKN Dapat Bagasi Tambahan 5 Kg
Pemerintahan

Naik Garuda Indonesia, Pekerja IKN Dapat Bagasi Tambahan 5 Kg

Share
Naik Garuda Indonesia, Pekerja IKN Dapat Bagasi Tambahan 5 Kg--Humas OIKN
Share

IKNPOS.ID  – Garuda Indonesia memberikan bagasi tambahan sebesar 5 kg bagi para pekerja di IKN (Ibu Kota Nusantara).

Tambahan bagasi ini merupakan bagian dari MoU antara Garuda Indonesia dengan Otorita IKN.

Garuda Indonesia berkomitmen mengoperasikan pesawat berbadan lebar maupun penambahan frekuensi penerbangan dari dan menuju Balikpapan pada periode 15-20 Agustus 2024.

Pada periode tersebut Garuda Indonesia menyiapkan sedikitnya 11.508 kursi penerbangan antara Jakarta dan Balikpapan.

Sekitar 70 penerbangan, termasuk 30 extra flight untuk mendukung mobilisasi pelaksanaan peringatan HUT RI ke-79 di Nusantara.

Selain itu, terdapat pemasangan livery khusus pada armada B737-800 NG dengan nomor registrasi PK-GMD serta penambahan kapasitas.

Melalui kerja sama ini, Garuda Indonesia diharapkan dapat berkontribusi dalam pengembangan IKN dengan memberikan berbagai nilai tambah.

“Seperti menyediakan penerbangan yang aman dan nyaman serta menunjang aktivitas para karyawan yang ada di bawah naungan IKN,” kata Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra.

Share
Related Articles
Kaltim 'KETIBAN DURIAN RUNTUH', Belanja Pemerintah Gila-gilaan, IKN Jadi SUMBER CUAN
Pemerintahan

Kaltim ‘KETIBAN DURIAN RUNTUH’! Belanja Pemerintah Gila-gilaan, IKN Jadi SUMBER CUAN?

IKNPOS.ID - Kalimantan Timur (Kaltim) menjadi pusat perhatian ekonomi nasional pada tahun...

Wapres Gibran saat mengunjungi IKN.
Pemerintahan

Tak Pernah Tidur di Hotel, Gibran Pilih Inap di Rusun ASN dan Rumah Menteri Saat ke IKN

IKNPOS.ID - Wakil Presiden Republik Indonesia (Wapres RI) Gibran Rakabuming Raka mengungkapkan...

Wapres Gibran melakukan kunjungan kerja ke IKN.
PemerintahanUncategorized

Ramai Tuduhan Foto IKN Rekayasa AI, Wapres Gibran: Coba Tanya Roy Suryo

IKNPOS.ID - Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka menekankan bahwa pemerintah memberikan...

Pemerintahan

Gibran Tegaskan IKN Bukan Kota Hantu: Pembangunan Jalan Terus, ASN Mulai Berkantor Tahun Ini

IKNPOS.ID - Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka secara tegas membantah anggapan...